7 Rekomendasi Destinasi Wisata Pantai di Jawa Tengah, Cocok Jadi Tempat Healing!

- 6 November 2021, 18:07 WIB
Berikut ini adalah 7 rekomendasi destinasi wisata pantai yang cocok jadi tempat healing  dikala penat.
Berikut ini adalah 7 rekomendasi destinasi wisata pantai yang cocok jadi tempat healing dikala penat. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

 

INFOSEMARANGRAYA.COM- Berikut ini adalah 7 rekomendasi destinasi wisata pantai yang cocok jadi tempat healing dikala penat.

Adapun ketujuh destinasi wisata pantai yang Info Semarang Raya berikan patut kamu kunjungi bersama keluarga, kerabat, orang terkasih maupun seorang diri.

inilah daftar ketujuh pantai di Jawa Tengah : 

Baca Juga: Hati-Hati! Penyakit Asam Urat Kini Tak Pandang Usia: Kenali Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

Baca Juga: Masuk Angin Bisa Hilang! Ini Ramuan Ampuh dari dr Zaidul Akbar

1. Pasir Putih Beach Wates, Rembang

Pantai pasir putih wates ini terletak di Dusun Wates, Desa Tasikharjo, Kecamatan Kaliori, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Umumnya pantai memiliki hawa panas dan terik,

Lain halnya dengan pantai Wates, di pantai ini terdapat hutan cemara yang membuat pantai menjadi sejuk. 

Pantai Wates Rembang dibuka setiap hari Senin hingga Minggu mulai pukul 06.00 sampai dengan pukul 17.00 sore.

Untuk memasuki Pantai Wates Rembang kamu hanya akan dikenakan biaya tiket parkir saja, dengan rincian sebagai berikut:

Untuk parkir Mobil sebesar Rp. 10.000 per unit, motor Rp. 5.000 per unitnya, untuk yang menggunakan Elf cukup membayar Rp. 15.000 per unit, sedangkan untuk Bis sebesar Rp. 20.000

 Baca Juga: Kaum Wanita Stop Pakai Tisu Toilet di Organ Intim Miss V, Baru Sadar Ternyata Dampaknya Mengerikan!

2. Pantai Widarapayung, Cilacap

Pantai Widarapayung Cilacap, lokasinya berada di Desa Widarapayung, Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah.

Pantai ini menawarkan pesona keindahan, cocok bagi kamu yang ingin berselancar di sini. Ombak pantainya terbilang layak untuk berselancar dan memiliki standart internasional.

Terdapat jajaran pepohonan kelapa dan tanaman hijau di pantai ini yang membuat pantai menjadi lebih sejuk dan indah.

Baca Juga: Tips Menggunakan Kondom, Pakar Kesehatan: Ukurannya Harus Pas!

Setiap bulan Sura, para penduduk lokal mengadakan ritual upacara adat sedekah bumi.

Para pengunjung yang masuk ke Pantai Widarapayung Cilacap akan dikenai biaya Rp 3.000 sampai Rp 5.000 per orang. Terdapat 3 pintu masuk untuk menuju ke tempat ini, maka harga yang diterapkan menjadi berbeda-beda.

Wisatawan yang membawa kendaraan dapat memarkirkannya ke dalam tanpa dipungut biaya.

Baca Juga: 7 Negara yang Paling Banyak Minta Hapus Konten Google: Tebak Indonesia Peringkat Berapa?

3. Pantai Menganti, Kebumen

Pantai yang terletak di Desa Karangduwur, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah ini memang menakjubkan, bahkan mirip dengan pesona pantai di Selandia Baru.

Pantai Menganti cantik dengan pasir putih berpadu hamparan laut biru Samudera Hindia, batu karang dan dibentengi bukit hijau.

 

4. Pantai Nampu, Wonogiri

 

Pantai Nampu berada di antara wilayah Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah dan Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta yang bersebelahan langsung dengan Pantai Wediombo.

Selain keindahan panorama alamnya, lokasi yang berada di perbatasan pun jadi keunikan tersendiri. Suasananya masih asri dan alami dengan bebatuan karang disekelilingnya serta ombak pantai yang aman untuk bermain air.

Untuk masuk ke kawasan pantai ini, tidak perlu merogoh kocek yang terlalu dalam. Pasalnya, biaya tiket masuk atau retribusi pantai ini tergolong relatif murah. Untuk harga tiket masuk Rp 5.000,- per orang. Biaya parkir sepeda motor Rp 5.000,-. Biaya parkir mobil Rp 15.000,-.

Baca Juga: Lirik Sholawat Kisah Sang Rosul Dari Habib Syech Abdul Qodir Assegaf

5. Pantai Bondo Bangsri, Jepara

Pantai Bondo terletak di desa Bondo, Kecamatan Bangsri, Kabupaten Jepara. Keindahan yang dimiliki Pantai Bondo ini yaitu pasirnya yang berwarna putih. Pasir putih ini tentunya akan memanjakan mata setiap pendatang dan dapat dijadikan spot foto yang menarik bagi pengunjung.

Biaya masuk ke Pantai ini yaitu sebesar Rp 8.000 – Rp. 10.000 perorangnya. Adapun harga tiket masuk untuk anak – anak yaitu sebesar Rp 5.000 – Rp 7.000 perorangnya

Baca Juga: Doa Dan Dzikir Pagi Pembuka Pintu Rezeki, Amalkan Setiap Hari Untuk Dipermudah Segala Urusan

6. Pantai Pailus, Jepara

Pantai pailus merupakan salah satu pantai yang berada di pesisir laut jepara, tepatnya berada di desa karanggondang yang masuk dalam kecamatan mlonggo kabupaten jepara. Pantai pailus adalah salah satu pantai yang masih perawan karena sedikit yang mengetahui keberadaan pantai ini.

Pantai ini cocok untuk kamu yang suka ketenangan karena tidak terlalu ramai pengunjung.

Tiket masuk pantai pailus jepara hari senin – sabtu adalah gratis. Sedangkan hari minggu / libur nasional untuk motor Rp. 3.000, untuk mobil Rp. 5.000. Tiket masuk pantai pailus pekan syawalan / libur lebaran Rp. 10.000, bilasan Rp. 2.000, sewa ban kecil Rp. 5.000, sewa ban besar Rp. 10.000.

Baca Juga: Kaum Wanita Stop Pakai Tisu Toilet di Organ Intim Miss V, Baru Sadar Ternyata Dampaknya Mengerikan!

7. Pantai Karang Pandan, Cilacap

Pantai ini memiliki pasir putih cantik dengan lautan hijau kebiruan. Pantai ini sendiri berada di kawasan Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.

Karena lokasinya di kepulauan, maka untuk sampai kesana harus menyebrang naik perahu dari Teluk Penyu hingga Nusakambangan. Penyebrangan hanya memakan waktu 5 sampai 10 menit saja.

Untuk menyebrang menghabiskan budget yang tidak terlalu mahal. Setibanya di Nusakambangan kamu bisa memilih 2 cara menuju pantai. Yakni berjalan kaki kurang lebih 30 menit atau naik odong-odong.***

Editor: Aisya Nur Aziza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah