Mau Bikin Kacang Telur Renyah dan Tahan Lama untuk Lebaran? Langsung Coba Resep Berikut ini!

15 April 2023, 20:10 WIB
Kacang Telur Renyah/IG/@cemilankekinian_ /

INFOSEMARANGRAYA.COM - Mau bikin Kacang Telur renyah dan tahan lama untuk Lebaran nanti? Langsung coba Resep simplenya di bawah ini.

Tak terasa Lebaran Idul Fitri hanya tinggal berapa hari saja, maka kali ini kami akan sediakan Resep dan cara membuat Kacang Telur untuk Lebaran nanti.

Seperti biasanya, jelang Lebaran pasti banyak yang mulai disibukkan dengan membuat berbagai jenis kue-kue kering khas Lebaran.

Baca Juga: INFO LOKER! PT Ajinomoto Indonesia untuk Lulusan D3 hingga S1 Semua Jurusan

Selain Nastar, Kastangel, Putri Salju, dan Kue Coklat, ada juga Kacang Telur yang biasanya paling disukai saat Lebaran ke rumah keluarga atau saudara.

Nah, kamu mau coba bikin Kacang Telur buat Lebaran nanti? Berikut ini akam kami sajikan Resep dan cara buatnya.

Simak, ini dia Resel Kacang Telur super renyah dan tahan lama untuk Lebaran yang dilansir Info Semarang Raya dari laman Cookpad.

Baca Juga: Kamera Samsung A54 5G Sangat Canggih untuk Kelas Mid Range? Harga Jual Terjangkau, Cuma Segini!

Resep Kacang Telur

Bahan-bahan:

- 1 kg kacang tanah

- 1 kg tepung terigu protein sedang

- 250 gram gula halus (bisa ditambahkan jd 260gr kalau ingin manis)

- 1 sdt garam

- 4 sdm margarin dicairkan

Cara Membuat Kacang Telur Renyah:

- Aduk jadi satu telur, gula, garam, dan margarin cair

- Taruh kacang diwadah loyang, lalu tuangi 4 sdm adonan telur, ayak hingga rata, lalu taburi tepung terigu dan ayak lagi hingga rata dan kacang tidak menempel satu sama lain

- Ulangi langkah diatas sampai adonan telur habis

- Hasil akhirnya nanti akan cantik, tidak rontok dan tidak menempel satu sama lain

- Goreng hingga golden brown, pastikan minyak benar-benar panas saat mau memasukkan kacang, pakai api sedang cenderung kecil agar matang sampai ke dalam

- Sesaat setelah kacang dimasukkan ke dalam wajan jangan langsung diaduk, tunggu sebentar agar adonan tepung benar-benar menempel dan tidak rontok saat digoreng

- Jika dirasa sudan matang, angkat dan tunggu hingga minyaknya turun lalu masukkan dalam toples

Nah, itu dia Resep dan cara membuat Kacang Telur super renyah yang tahan lama untuk Lebaran nanti.***

Editor: Alfio Santos

Tags

Terkini

Terpopuler