Resep Kue Kering Terpopuler untuk Lebaran, Kastangel Cheese Stick

16 April 2022, 21:05 WIB
Ilustrasi kue kering /

INFOSEMARANGRAYA.COM - Berikut akan ada resep kue kering terpopuler untuk Lebaran, kastangel cheese stick.

Biasanya, beberapa hari menjelang Lebaran sudah banyak yang menyiapkan kue-kue kering yang jadi ciri khas saat Lebaran.

Ada banyak ragam kue-kue kering Lebaran. Salah satunya yang wajib dan selalu ada yaitu, nastar. Kue kering dengan isian selai nanas di dalamnya.

Baca Juga: Jadwal Imsakiyah dan Berbuka Puasa Terbaru Minggu, 17 April 2022 Wailayah Semarang dan Sekitarnya

Baca Juga: Akibat Serangan Pasukan Israel di Masjid Al-Aqsa, Banyak Ketakutan akan Konflik Baru yang Terjadi

Selain itu, ada juga kue kering terpopuler lainnya yaitu kastangel. Nah, kali ini Info Semarang Raya akan memberikan resep kue kering terpopuler untuk Lebaran, kastangel cheese stick.

Simak, ini dia resep kue kering terpopuler untuk Lebaran kastangel cheese stick dilansir dari laman Cookpad.

Baca Juga: Dapatkan iPhone XR, iPhone XS Max dan iPhone 11 untuk Harga Mulai 4 Jutaan Promo Spesial Lebaran 2022

Bahan-bahan;

Bahan A:

- 120 gr butter cair

- 1 btr telur utuh

- 50 ml minyak sayur

- 50 ml susu cair/air

Bahan B:

- 350 gr tepung protein sedang

- 25 gr susu bubuk

- 1 sdt gagi instan

- 75 gr keju edam

Olesan topping:

- 1 kuning telur

- 100 gr keju MEG Cheddar

Baca Juga: Spesial Promo Lebaran! Daftar Harga iPhone XR, iPhone 11, dan iPhone 12 Terbaru, Mulai Rp4 Jutaan!

Langkah-langkah membuat kastangel cheese stick;

1. Kocok Telur, masukkan garam, minyak sayur dan susu cair. Aduk hingga tercampur rata

2. Setelah tercampur rata, masukkan Butter yang sudah dicairkan. Aduk rata dan sisihkan

3. Campur tepung dan susu yang sudah diayak dengan ragi. Aduk rata dan masukkan keju edam lalu aduk rata

4. Setelah semua bahan tercampur rata, masukkan campuran bahan A sedikit demi sedikit kedalam adonan. Uleni hingga kalis, simpan di lemari es selama 1 jam

5. Giling Adonan dengan ketebalan +- 1/2 cm. diatas baking paper dengan panjang vertikal 15 cm

6. Olesi adonan dengan kuning telur, taburi seluruh permukaan adonan dengan Parmesan

7. Potong potong adonan dengan tinggi 15 cm dan lebar +- 1 cm. Angkat baking paper ke atas loyang

8. Panggang disuhu 180-190 derajat selama 25-30 menit.
Dinginkan kastangel lalu simpan di toples

Baca Juga: Loker BUMN! Perum DAMRI Buka Lowongan Kerja Terbaru April 2022, Daftar Sekarang!

Itu dia resep kue kering terpopuler untuk Lebaran, kastangel cheese stick.***

Editor: Alfio Santos

Sumber: Cookpad

Tags

Terkini

Terpopuler