Resep Opor Ayam Kering: Sajian Lebaran Anti Ribet yang Pastinya Nikmat dan Mudah Dibuat

30 April 2022, 13:45 WIB
Simak berikut adalah resep opor ayam Kering, sajian Lebaran anti ribet yang pastinya nikmat dan mudah dibuat. /

INFOSEMARANGRAYA.COM – Saat Lebaran, kadang menyajikan menu opor ayam berkuah akan menjadi ribet, terlebih noda cipratan kuah kuning opor sulit dicuci. Selain itu, menu opor berkuah akan lebih ribet untuk disajikan.

Untuk menjawab kerisauan tersebut, berikut ini kami sajikan resep opor ayam Kering, sajian Lebaran anti ribet yang mudah dibuat dan pastinya nikmat.

Resep opor ayam Kering untuk menu sajian Lebaran ini juga tidak akan merubah rasa asli dari opor ayam yang khas.

Baca Juga: Resep Opor Ayam Kuah Putih, Masakan Spesial untuk Lebaran yang Rasanya Gurih dan Enak

Seperti kita ketahui, menu opor ayam dalam merayakan semarak Idul Fitri atau Lebaran adalah salah satu hal yang khas di Indoensia.

Disajikan bersama dengan ketupat, menu opor ayam menjadi santapan spesial dalam memeriahkan Idul Fitri bersama keluarga besar.

Dengan cita rasa gurih dan kaya rasa, menu opor ayam menjadi salah satu primadona menu sajian Lebaran yang harus ada di meja makan.

Baca Juga: Resep Praktis Sayur Ketupat, Hidangan Wajib untuk Merayakan Lebaran 2022

Maka dari itu, berikut adalah resep opor ayam Kering, sajian Lebaran anti ribet yang pastinya nikmat dan mudah dibuat.

Resep opor ayam Kering

Bahan-bahan:

- 1 ekor ayam kampung, potong 12 bagian

- 200 ml santan kental

- 700 ml air

- 2 batang serai, geprek

- 4 lembar daun salam

- 6 lembar daun jeruk

- 1 sdt garam

- 1 sdt kaldu jamur

- 2 sdt gula pasir

- Minyak untuk menumis

Baca Juga: Resep Lebaran Opor Ayam, Hidangan Spesial Idul Fitri yang Rasanya Enak dan Cara Membuatnya Simple

Bumbu halus:

- 10 siung bawang merah

- 2 sdt bawang putih

- 1 sdt ketumbar bubuk

- 1 sdt lada bubuk

- 1 sdt jintan bubuk

- ¼ sdt pala bubuk

- ½ sdt jahe bubuk

- ¼ sdt kunyit bubuk

- 4 butir kemiri

- 1 ruang lengkuas

Baca Juga: Resep Rendang Daging Sapi Praktis! Menu Spesial untuk Merayakan Hari Raya Idul Fitri 2022

Langkah-langkah:

- Cuci bersih ayam.

- Haluskan semua bumbu halus.

- Tumis bumbu halus, sereh, daun salam, daun jeruk, hingga matang dengan minyak secukupnya.

- Tambahkan air, biarkan hingga medidih.

- Setelah mendidih, masukkan ayam, gula, kaldu bubuk dan garam. Masak hingga ayam empuk dan air menyusut dengan api sedang.

- Setelah ayam empuk, masukkan santan kental. Aduk hingga tercampur rata.

- Sesekali aduk agar santan tidak pecah.

- Masak hingga bumbu meresap.

- Opor Ayam Kering siap disajikan dengan taburan bawang goreng dan ketupat untuk sajian spesial di hari Lebaran.

Resep opor ayam Kering di atas merupakan rekomendasi menu sajian Lebaran anti ribet yang pastinya nikmat dan mudah dibuat untuk Anda buat nanti di hari Lebaran.

Resep opor ayam Kering di atas dilansir dari laman Instagram @hennykchan yang bisa langsung Anda coba di rumah.***

Editor: Alfiansyah

Tags

Terkini

Terpopuler