Sempat Sunyi, PSM Makassar Rekrut 3 Pemain Asing Baru: Pernah Main di Liga Portugal dan Liga Bahrain!

- 7 Juni 2022, 07:48 WIB
3 pemain asing baru PSM Makassar
3 pemain asing baru PSM Makassar /Instagram

INFOSEMARANGRAYA.COM - Meski sempat sunyi dalam awal-awal pergerakan perburuan pemain, PSM Makassar akhirnya bergerak cepat dalam rekrut 3 pemain asing baru.

Ketiga pemain asing baru yang akan menemani Wiljan Pluim tersebut pernah bermain di Liga Portugal, Liga Qatar dan Liga Thailand.

PSM Makassar mendatangkan pemain dengan posisi striker sebanyak 2 orang dan bek sebanyak 1 orang.

Baca Juga: Lebih Dari Seribu Ekor Sapi di Pangalengan Mati Karena Virus PMK, Apa Penyebabnya?

Everton Nascimento adalah nama pertama yang didatangkan Laskar Ayam Jantan dari Timur tersebut.

Striker Brazil yang baru berusia 28 tahun tersebut sebelumnya membela Al Hidd SC, kasta tertinggi Liga Bahrain.

Nama kedua adalah Yuran Fernandes, striker asal Cape Verde berusia 27 tahun yang berposisi sebagai bek.

Baca Juga: Chipset A16 Bionic, Kamera 48MP, dan Desain Body Titanium! Dijual Berapa iPhone 14 Pro Max Saat Rilis?

Yuran sendiri sebelumnya membela SCU Torrense di kasta ketiga Liga Portugal.

Nama terakhir adalah Kenzo Nambu yang melengkapi kuota pemain asing Asia PSM Makassar dan sebelumnya bermain di kasta kedua Liga Thailand bersama Rayong FC.

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x