CCTV dari Magelang hingga Duren Tiga Sudah Ada, Bagaimana dengan CCTV di Lokasi Penembakan Brigadir J?

- 28 Juli 2022, 12:49 WIB
Ilustrasi CCTV
Ilustrasi CCTV /pixabay/.*/pixabay

Anam menggarisbawahi bahwa poin penting dari hasil rekaman CCTV ini adalah Brigadir J masih hidup, dan rombongan yang lain juga dalam kondisi hidup.

“Sampai Duren Tiga dia masih hidup,” kata Anam saat konferensi pers di Komnas HAM, Rabu, 27 Juli 2022.

Baca Juga: Breaking News! Kopda Muslimin yang Diduga Otak Pembunuhan Sang Istri di Semarang, Ditemukan Tewas

Namun, Anam memastikan bahwa kawasan Duren Tiga yang dimaksud bukanlah di kediaman Irjen Ferdy Sambo atau lokasi kejadian insiden penembakan.

“Bukan, bukan TKP,” ujarnya.

Lantas, timbul pertanyaan bagaimana dengan CCTV yang ada di lokasi kejadian insiden penembakan?

Berdasarkan penuturan Anam, CCTV yang ada di lokasi kejadian insiden penembakan tersebut masih menjadi salah satu barang bukti di laboratorium forensik untuk diteliti.

Baca Juga: Heboh! Ariel Noah Sebut Inisial JW, Siapa JW?

“Itu salah satu yang sekarang ada di lapfor untuk diteliti,” jelas Anam.

Komnas HAM menegaskan bahwa untuk saat ini rekaman CCTV di lokasi kejadian belum didalami karena di lapfor masih ada bagian yang belum selesai sehingga jika dipaksakan, prosedur hukumnya nanti akan lemah.

Halaman:

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x