Managemen Mie Gacoan Dinilai Cari Aman, 6 Buruh Dikorbankan Dalam Kesepakatan Damai

- 14 November 2021, 13:51 WIB
Buntut kerusuhan yang terjadi pada Sabtu, 13 November 2021 tadi malam, sebanyak 6 orang buruh atau karyawan Mie Gacoan dipecat
Buntut kerusuhan yang terjadi pada Sabtu, 13 November 2021 tadi malam, sebanyak 6 orang buruh atau karyawan Mie Gacoan dipecat /Twitter @ Mbendol52768653

 

INFOSEMARANGRAYA.COM - Buntut kerusuhan yang terjadi pada Sabtu, 13 November 2021 tadi malam, sebanyak 6 orang buruh atau karyawan Mie Gacoan dipecat dan akan dilaporkan ke polisi.

Dikutip dari akun sosial media twitter @BukuProgresif, permasalahan yang terjadi antara karyawan Mie Gacoan dengan para driver ojol telah diselesaikan secara damai bersama pihak kepolian.

Namun menurut pemilik akun @BukuPrograsif, kesepatan damai tersebut jutru aneh karena megorbankan karyawan mereka yang juga merupakan pekerja seperti ojol.

Baca Juga: Ramai Konflik Gacoan Dengan Ojol di Twitter, Ini Dia Fakta Dibalik Konflik yang Sebenarnya!

"Update Gacoan Kotabaru vs ojol: telah terjadi proses damai di antara kedua belah pihak. Kesepakatan:

- 6 buruh Gacoan dipecat

-  6 buruh akan dilaporkan ke polisi

- Gacoan Kotabatu tutup sementara.

Baca Juga: Berawal Dari Antrian Diserobot, Ratusan Drivel Ojol Geruduk Mie Gacoan di Jogja

Aneh, justru buruh yg dikorbankan, sesama pekerja diadu, manajemennya cari aman" tulis @BukuProgresif dalam twit-nya.

Sebelumnya telah dilakukan negoisasi dengan tuntutan dari para driver berupa penjualan Mie Gacoan secara online diberhentikan.

Para driver ojol juga sempat meluapkan kekesalannya, pasalnya untuk mengantri Mie Gacoan dibutuhkan waktu lebih dari satu jam dengan banyaran hanya berkisar Rp6.500 sampai Rp10.000.

Baca Juga: Mie Gacoan Kotabaru Hancur Diamuk Massa, Apa Yang Terjadi Sebenarnya?

Untuk sementara, Mie Gacoan akan berhenti untuk beroperasi untuk sementara waktu sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat.

Dikatahui sebelumnya, kronologi kejadian dijelaskan dalam akun @sethrash666, kejadian bermula saat driver ojol mengantri pesanan dari customer online namun sela oleh customer offline.

Driver yang mendapatkan pembatalan pembelian tersebut dari customernya akhirnya marah kepada karyawan Mie Gacoan yang sedang bertugas.

Baca Juga: Driver Ojol Asal Jogja Diserang Karyawan Mie Gacoan Kotabaru, Ratusan Ojol Ngamuk dan Nyanyikan 'Gacoan Asu'

Karyawan dan dan driver pun akhirnya bentrok hingga membuat kondisi outlet Mie Gacoan tersebut kacau.***

Editor: Aisya Nur Aziza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah