Kronologi Meninggalnya Siswa SMK Korban Pembancokan di Bogor yang Hebohkan Twitter, Sempat Coba Baca Syahadat!

11 Maret 2023, 15:32 WIB
Kronologi meninggalnya siswa SMK Bina Warga Bogor /

INFOSEMARANGRAYA.COM - Inilah kronologi meninggalnya siswa SMK Bina Warga Bogor setelah jadi korban pembacokan sesama pelajar hingga hebohkan Twitter.

Dunia pendidikan Indonesia kembali dicoret oleh peristiwa kelam yakni pembacokan SMK Bina Warga Bogor oleh sesama pelajar yang hebohkan Twitter.

Diketahui peristiwa ini terjadi di area Simpang Pomas, Kecamatan Bogor Utara, Kabupaten Bogor terhadap pelajar SMK Bina Warga berinisial AS.

Melansir beberapa sumber, kejadian pembancokan ini bermula saat korban AS hendak menyebrang di lampu merah Pomad.

Namun di saat yang bersamaan terdapat pelajar lain yang mengendarai sebuah sepeda motor dengan berboncengan tiga menghampiri AS dan langsung melakukan pembacokan dengan sajam jenis pedang.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Berikut Informasi Terbaru dari Gunung Merapi yang Erupsi Hari Ini

Setelah melakukan pembacokan terhadap AS ini para tiga pelaku langsung melarikan diri.

Sementara itu AS diketahui langsung dievakuasi oleh para warga setempat termasuk para tekan sekolahnya yang menyaksikan peristiwa naas tersebut.

Bahkan di sela-sela napas terakhirnya AS sempat mencoba membaca kalimat syahadat dengan bantuan seorang pedagang kopi bernama Euway.

Euway menuturkan bahwa dirinya mencoba untuk menuntun AS melakukan bacaan dua kalimat syahadat sembari menunggu Ambulans datang mengevakuasi korban.

Dari penjelasan pedagang kopi tersebut AS sempat berusaha mengikuti bacaan dua kalimat syahadad yang ia tuntun sebelum siswa SMK Bina Warga Bogor tersebut terlihat menangis.

Menurut pedagang kopi ini, pendaharan yang hebat membuat AS kesulitan untuk berbicara saat ingin membaca dua kalimat syahadat ini.

Baca Juga: 1 Ramadhan 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Berikut Informasi Seputar Pelaksanaan Sidang Isbat dari Kemenag

"Iya (dituntun membaca syahadat), tetapi kan dia enggak bisa ngomong. Kata saya, sebelum enggak ada napasnya, baca syahadat dulu, dia ngikutin terus nangis. Tetapi kata saya, kalau enggak bisa keluar suaranya, di dalam hati saja," kata pedagang kopi, Euway.

"Dia gerak dikit saja keluar darah lagi. Sebelum datang ambulans saya ajak syahadatnya. Saya mah enggak lihat pas dibacoknya. Tapi pas diangkat ke ambulans masih ada napasnya," lanjut Euway.

Untuk sementara ini diketahui korban AS mengalami luka bacok pada pipi sebelah kiri di bawah daun telinga yang mengakibatkan pendarahan hebat hingga akhirnya ia tidak tertolong.

Sementara para pelaku pembacokan AS siswa SMK Bina Karya Bogor tengah menjadi buron pihak Kepolisian.

Hal ini dikonfirmasi oleh Kapolres Bogor Kota Kombe Pol Bismo Teguh Prakoso yang memastikan untuk mengejar para pelaku yang kini dalam penyelidikan kepolisian.

Baca Juga: 1 Ramadhan 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Berikut Informasi Seputar Pelaksanaan Sidang Isbat dari Kemenag

"Kita akan tangkap pelakunya. Sekarang masih diselidiki. Tunggu hasil penyelidikan dulu baru kita tangkap pelakunya," ujar Kapolres Bogor Kota.***

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler