Resep dan Bahan Membuat Brown Sugar Boba Milk Segar Ala Chatime

16 Agustus 2021, 17:25 WIB
Resep dan Bahan Brown Sugar Boba Milk /Instagram/@royaltea_calgary

INFOSEMARANGRAYA.COM - Pas cuaca lagi panas gini emang paling pas minum yang dingin-dingin segar dan manis.

Salah satu minuman yang layak dicoba adalah Brown Sugar Boba Milk.

Kamu ngga perlu ribet antri di mall atau pesan di ojek online yang biayanya cukup mahal dengan membuat sendiri di rumah.

Baca Juga: Resep Ayam Saus Mentega, Menu Olahan Ayam yang Cocok Jadi Santapan Malam Keluarga

Harga 1 gelas di mall sama dengan harga Brown Sugar Boba Milk buatan sendiri dengan jumlah yang banyak banget.

Pastikan memakai gula aren kualitas bagus atau dark brown sugar supaya aroma tetap harum dan warnanya cantik tanpa ada pewarna buatan.

Berikut Resep, Bahan dan cara membuat Brown Sugar Boba Milk yang dijamin manis dan segar:

Baca Juga: Resep Roti Maryam Lembut dan Empuk, Rasa Dijamin Lezat

Bahan Boba:

100 gram tepung tapioka atau tepung sagu

40 gram dark brown sugar atau gula aren sisir (resep asli 50 gram)

70 ml air

Bahan Sirup Gula:

120 gram dark brown sugar/gula aren sisi (resep asli 150 gram)

Bahan pelengkap:

Fresh milk/susu cair full cream/teh susu secukupnya

Es batu secukupnya

Baca Juga: Resep Bubur Ayam, Menu Sarapan Favorit Keluarga yang Enak dan Nagih

Cara membuat:

1. Didihkan air dan brown sugar untuk Boba

2. Masukkan tepung tapioka setelah api dimatikan lalu aduk hingga menggumpal.

3. Siapkan meja kerja ditaburi tepung tapioka, bentuk bulat dan taburi Boba dengan tepung tapioka agar tidak lengket.

4. Didihkan 1 liter air, masukkan Boba, masak selama 15 menit hingga boba terlihat transparan.

5. Buang air rebusan boba, masukkan bahan sirup gula, aduk rata dan masak boba dengan gula yang tanpa air memakai api kecil hingga gula cair dan sirup mengental.

6. Masukkan boba secukupnya dalam gelas saji, tuang susu cair (bisa ditambahkan es batu atau topping lain sesuai selera).

7. Simpan boba mentah ke dalam freezer setelah dibulatkan ke dalam wadah kedap udara untuk direbus kemudian.

8. Gula aren yang digunakan tanpa pewarna 

9. Jika boba mengeras di suhu ruang, panaskan kembali dengan api kecil hingga lembut.

Baca Juga: Resep Samosa Isi Daging, Cemilan Enak Ala Timur Tengah Cocok untuk Sore Hari

Demikian resep, bahan dan cara meembuat Brown Sugar Boba Milk yang segar, dingin dan manis.***

 

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler