Gejala dan Pengobatan Alami Darah Tinggi, yang Dapat Disebabkan Karena Konsumsi Rendang

25 Juli 2021, 21:27 WIB
Cara menaikkan tekanan darah rendah. Darah rendah adalah kondisi saat tekanan darah lebih rendah dari biasanya. /PIXABAY/Stevepb

INFOSEMARANGRAYA.COM - Mengonsumsi rendang daging sapi di Idul Adha adalah momen yang wajib dilakukan.

Namun ternyata, konsumsi rendang daging sapi berlebihan dapat menyebabkan penyakit tekanan darah tinggi, lho.

Penyakit tekanan darah tinggi adalah penyakit yang harus diwaspadai karena sering tidak menunjukkan gejala serius.

Baca Juga: 27 Pintu Exit Tol Jateng Dibuka,Tapi Penyekatan di 224 Titik Tetap Berlaku, Ini Daftarnya!

Kamu bisa saja menganggap kamu sehat tanpa gejala lalu tiba-tiba terkena komplikasi tekanan darah tinggi.

Mengetahui tekanan darah dapat dilakukan dengan menghitung berapa banyak darah yang melewati pembuluh darah dan jumlah resistensi yang dipenuhi darah saat jantung memompa.

Meski tekanan darah tinggi berkembang selama bertahun-tahun, namun dapat dengan mudah dideteksi.

Baca Juga: 27 Pintu Exit Tol Jateng Dibuka,Tapi Penyekatan di 224 Titik Tetap Berlaku, Ini Daftarnya!

Daftar di bawah ini adalah beberapa gejala hipertensi yang kamu perlu tau:

- Pusing

- Sesak napas

- Sakit kepala

- Mimisan

- Sakit dada

- Perubahan visual seperti penghilatan tampak buram

- Adanya darah dalam urin

Baca Juga: Vaksinasi Keliling Tuai Respon Positif, Hendi Akan Tambah Tim Vaksinator di 4 Lokasi Ini!

Sebagai catatan, gejala-gejala di atas tidak dialami semua orang yang mengidap darah tinggi, namun harus ditangani ahli medis.

Berikut adalah pengobatan alami untuk mengatasi hipertensi atau tekanan darah tinggi:

- Perbaikan pola makan karena diet sehat untuk jantung dapat mengurangi tekanan darah tinggi. Mengurangi daging merah dan menggantinya menjadi sayur, buah dan biji-bijian.

- Untuk mencapai berat badan yang sehat, maka kamu harus lebih aktif secara fisik. Olahraga juga mengurangi stres. Minimal 30 menit sebanyak lima kali seminggu untuk aktivitas fisik.

- Menerapkan gaya hidup lebih sehat seperti berhenti/ mengurangi merokok dan alkohol.

Baca Juga: Pemain Ikatan Cinta Ucapkan Duka Atas Meninggalnya Ibu Amanda Manopo

Demikian gejala dan pengobatan alami tekanan darah tinggi yang salah satunya disebabkan konsumsi rendang.***

 

 

 

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler