Begini Nasib Pekerja yang Menggunakan Plat AD dan AB Usai Bentrok Suporter Persis dan PSIM

- 26 Juli 2022, 10:03 WIB
Rekaman CCTV saat  kendaraan berplat AD rusuh di Yogyakarta.
Rekaman CCTV saat kendaraan berplat AD rusuh di Yogyakarta. //Twitter @adht_7./

INFOSEMARANGRAYA.COM - Pengguna plat AD jadi perbincangan warganet Twitter, diminta untuk tidak lewati area Jogja karena suporter Persis Solo dan PSIM sedang bentrok. Kaum pekerja bisa kena imbasnya

Bentrokan suporter Persis Solo dan PSIM Jogja membuat sejumlah pihak resah, khususnya para kaum pekerja yang menggunakan Plat AD.

Pasalnya, suporter PSIM Jogja kini terkesan tidak hanya menyasar suporter Persis Solo, namun orang-orang umum seperti kaum pekerja yang menggunakan Plat AD bisa kena imbasnya.

Baca Juga: Suporter Persis Solo Bentrok di Jogja, Pengguna Plat AD Diminta Berhati-hati

Orang-orang yang menggunakan plat AD bahkan terekam video amatir di-sweeping oleh suporter PSIM Jogja, dan ini berpotensi menyasar bukan hanya suporter Persis Solo. Melainkan orang umum, seperti pekerja.

Di trending Twitter kaum pekerja yang menggunakan Plat AD dan Plat AB pun ramai-ramai mengecam tindakan suporter Persis Solo dan PSIM Jogja.

Kaum pekerja pengguna Plat AD dan Plat AB merasa khawatir jika bepergian ke daerah Jogja atau Solo. Tempat dimana suporter PSIM dan Persis berkumpul.

Baca Juga: Suporter Bola Bikin Rusuh di Jogja, Netizen Minta Persis Solo dan Kaesang Pangarep Beri Edukasi

Pasalnya jika terjadi sesuatu kepada dirinya, yakni kaum pekerja pengguna Plat AD dan Plat AB, sudah pasti tidak ada pihak yang akan bertanggung jawab. Khususnya suporter Persis dan PSIM yang lagi mengamuk.

Oleh karena itu kaum pekerja pengguna Plat AB dan Plat AD merasa rezekinya telah dicuri oleh suporter Persis dan PSIM yang sedang bentrok.

“Cuman karena masalah sepak bola justru jadi sweeping plat, lah aku pengguna plat AB cari rezeki di daerah plat AD nih terus gimana. Kalau ada apa-apa, aku yang gak ngerti apa-apa dipukul juga?,” tulis pengguna Twitter @aku***** yang disinyalir kaum pekerja yang mencari rezeki di daerah Solo.

Baca Juga: Komentator PSS vs PSM Makassar Disoroti Penonton Streaming, Netizen: Mungkin Lagi Ikutan Koreo Suporter

“Aku kemarin mau ngojol (narik penumpang) dibilangin sama orang katanya plat AD gitu, terus jadinya balik ga jadi narik,” sebut pengguna Twitter @zaq*** yang disinyalir adalah driver ojek online yang tidak jadi bekerja gara-gara Plat AD yang dimiliki.

“Nesu o sak kemengmu rapopo tapi jalok Tulung mas Ojo Waton dumeh plat AD ditabraki .. Kae Ono sek sekolah & nunut golek rejeki Ning kota YOGYAKARTA !! Aku yakin suporter PSIM Yogyakarta saiki wes luweh dewasa !,” tulis pengguna Twitter @sem****.

Dikabarkan sebelumnya telah terjadi bentrok antara suporter Persis dan PSIM yang membuat Plat AD jadi incaran di Kota Jogja.

Baca Juga: Trending Raffi Ahmad di Twitter Unik, Bukan Sekadar Bahas Rafathar yang Diejek Suporter Persija

Dari pantauan kami, terdapat beberapa daerah Jogja dimana suporter PSIM melakukan sweeping kepada pengguna kendaraan Plat AD.

Salah satunya di daerah Gejayan yang mana pengguna kendaraan Plat AD diberhentikan oleh suporter PSIM lalu dikeroyok.***

Editor: Alfio Santos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah