Viral, Mahasiswi Keperawatan Curhat Pasang Kateter Ke Pasien Pria Seumuran, RSUD Wonosari Berikan Klarifikasi

- 2 Juni 2022, 10:32 WIB
Viral Video Tiktok Nakes Cewek Cerita Pasang Kateter Pasien Cowok: Alasannya Buat Tercengang
Viral Video Tiktok Nakes Cewek Cerita Pasang Kateter Pasien Cowok: Alasannya Buat Tercengang /Tangkapan Layar Tiktok

INFOSEMARANGRAYA.COM - Dunia jagat maya sedang dihebohkan dengan beredarnya sebuah video seorang mahasiswi yang curhat setelah memasang kateter ke pasien pria seumuran.

Mahasiswi tersebut merupakan pelajar dari Unisa Yogyakarta yang sedang melakukan praktik kerja di RSUD Wonosari.

Dalam video tersebut, pemilik akun @Moditabok curhat mengenai pengalamannya terkait pemasangan kateter (alat bantu pasien untuk bisa buang air kecil) pada pria seumuran yang dilihatnya juga merupakan seorang pria yang tampan.

Baca Juga: Apple Kembali Menggemparkan Dunia Gadget? Rilis Tahun Ini iPhone 14 Bakal Diusung Dengan Kamera Super Sadis!

Video tersebut diunggah olehnya di aplikasi TikTok dengan kata-kata “Ketika aku harus masang kateter urin/DC untuk pasien cowok. Mana udah cakep, seumuran lagi”.

Mahasiswi tersebut tak lupa memberikan caption pada postingannya dengan kalimat “Tapi tetap harus profesional ygy”.

Lantas video tersebut mendapatkan beragam komentar, ada yang membela dengan alasan hanya untuk senang-senang saja, namun banyak juga yang beranggapan bahwa ini sudah termasuk pelecehan kepada laki-laki.

Baca Juga: Update Daftar Harga Serial iPhone X Bulan Juni 2022, Harga Murah Kualitas Mahal!

Tak sedikit netizen yang mengecam perbuatannya itu karena terkesan sudah melanggar kode etik profesi kesehatan.

“Sorry, ini beneran tanya. Yang kaya gini kan buanyaak banget di tiktok. Apa enggak melanggar etika profesi kesehatan, ya?” tulis netizen.

“Modelan gini nih nakes alay. Pasti jodohnya orang angkatan berseragam anjir” ujar netizen lain.

Baca Juga: Harga Anjlok! iPhone XR, iPhone 11 dan iPhone 12 Cuma 3 Jutaan Saja? Simak Daftar Harga Lengkapnya

“TikTok kok isinya jijiki gini sih? Bukannya udh pelecehan ya ini?” komen netizen lainnya.

Pihak RSUD Wonosari pun telah memberikan klarifikasi bahwa mahasiswi tersebut bukanlah nakes dari tempatnya dan pihaknya akan menindaklanjuti kejadian tersebut sembari memohon maaf atas ketidaknyamanannya.

Kabarnya mahasiswi itu juga telah ditarik dari RSUD Wonosari oleh kampusnya dan sedang ditindaklanjuti juga.

Baca Juga: Mau Link Download Stumble Guys 0.37 Apk Unlimited Gems Gratis? Simak Saja Link Legal Berikut Ini

Alih-alih meminta maaf, namun mahasiswi tersebut hanya mengklarifikasi bahwa video tersebut hanya untuk seru-seru saja.

“Video TikTok ini cuma buat seru2, dari aku juga sharing pengalaman dan aku yakin bukan cuma saya yg ngerasa gitu” tulisnya dalam komentar postingannya tersebut.***

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x