Viral Pasangan Pengantin Asal Tegal Digendong Saat Melewati Jembatan, Kenapa?

- 3 Juni 2021, 15:22 WIB
Tangkaplayar pasangan pengantin yang digendong melewati jembatan di jalan pantura Pemalang-Tegal
Tangkaplayar pasangan pengantin yang digendong melewati jembatan di jalan pantura Pemalang-Tegal //Instagram @ndorobei

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Setiap daerah pastinya memiliki tradisi unik dan khas saat menggelar acara pernikahan. Tradisi biasanya sudah diwariskan secara turun temurun dan sebagian besar masih dianut oleh masyarakat.

Tak terkecuali masyarakat Jawa yang terkenal akan berbagai ritual dan pantangan yang tidak boleh dilakukan saat melangsungkan pernikahan untuk anak mereka.

Salah satunya di wilayah Tegal Jawa Tengah. Baru-baru ini sebuah pemandangan unik terjadi di jalan Pantura perbatasan Tegal-Pemalang yang memperlihatkan pasangan pengantin di gendong melewati Jembatan.

Baca Juga: Pelaku Kasus Video Bugil Bermotor di Klaten Ditangkap, Motifnya Taruhan Bola

Baca Juga: Petisi Hentikan Siaran 'Suara Hati Istri' Diteken 57 Ribu Orang, Indotvtrends Justru Bela Peran Zahra

Kejadian itupun lantas viral di media sosial dan juga diunggah oleh salah satu akun instagram @ndorobei. 

Dalam video pendek itu diketahui pengantin yang menikah dengan warga seberang Tegalan hendak melewati Jembatan Pembatas menuju Tegal.

Pasangan pengantin diharuskan tidak boleh menginjak kaki di Jembatan, terlihat iring iringan mobil rombongan pengantin yang dimana salah satu dari rombongan tersebut membawa ayam lalu membuangnya ke bawah Jembatan. Lalu pasangan pengantin di gendong menyeberangi Jembatan.

Baca Juga: Luna Maya Akui Menerapkan Gaya Hidup Hemat, Netizen: Niru Cinta Laura

Halaman:

Editor: Eko Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x