Ketua PSHT Klarifikasi Soal Adanya Tuduhan Anggota Pencak Silat Miliknya Aniaya Warga: Jangan Terprovokasi

11 Agustus 2022, 13:36 WIB
Logo PSHT /Tangkap layar shterate.or.id

INFOSEMARANGRAYA.COM - Ketua pencak silat PSHT Malang Raya angkat bicara dan melakukan klarifikasi soal adanya tuduhan anggota pencak silat yang dipimpinnya terlibat bentrok dengan warga.

Ketua pencak silat PSHT Malang Raya juga melakukan klarifikasi soal insiden bahwa anggota pencak silat yang dipimpinnya itu menganiaya warga di Kecamatan Sukun, Malang.

Diketahui bahwa klarifikasi Ketua PSHT Malang Raya soal tuduhan anggota pencak silat yang dipimpinnya buat onar di Malang disampaikan melalui sebuah video.

Baca Juga: Oknum Pencak Silat PSHT Sempat Jatuh Saat Konvoi dan Sebelum Aniaya Warga di Malang, Netizen: Bahagia Liatnya

Saat memberikan klarifikasi, Ketua PSHT Malang Raya yang bernama Suroto mengaku menyayangkan atas insiden yang dilakukan oknum pencak silat itu di Malang.

Ketua PSHT Malang Raya menyebut dalam video klarifikasi baru-baru ini bahwa apa yang dilakukan oknum pencak silat itu mencoreng nama baik dan mengganggu ketertiban warga.

Oleh karena itu Ketua PSHT Malang Raya, Suroto tak segan-segan meminta pihak kepolisian untuk menindaklanjuti oknum pencak silat yang buat onar di daerah Malang.

Baca Juga: Konvoi Berakhir Pengeroyokan! Anggota PSHT Melakukan Pengeroyokan Pada Driver Ojol Membuat Tercoreng!

“Saya meminta agar permasalahan ini diserahkan kepada pihak berwajib guna proses hukum lebih lanjut, baik di Kota Malang maupun Kabupaten Malang,” ungkap Suroto selaku Ketua PSHT Malang Raya dalam video klarifikasi yang direkamnya baru-baru ini.

Sebelumnya dikabarkan bahwa rombongan pencak silat yang disinyalir adalah PSHT baru-baru ini melakukan konvoi sekira malam Ahad hingga dini hari di daerah Malang.

Mereka disebutkan melakukan konvoi usai melakukan pengesahan kepada anggota baru PSHT.

Baca Juga: Viral! Anggota PSHT Keroyok Ojek Online Hingga Tak Berdaya Ketika Ditegur!

Di sisi lain, sejumlah sumber menyebut bahwa konvoi PSHT di daerah Malang terjadi usai melaksanakan pergantian pimpinan organisasi pencak silat tersebut.

Pada saat prosesi merayakan itulah, oknum PSHT melakukan konvoi dan mengusik sejumlah warga. Salah satunya warga di Kecamatan Sukun, Malang.

Dikabarkan bahwa oknum PSHT itu sempat ditegur warga agar tidak melakukan hal yang tidak menyenangkan.

Baca Juga: Tak Hanya Pengeroyokan Ojol, Oknum Pencak Silat PSHT Juga Lakukan Tabrak Lari Hingga Pembacokan!

Di samping itu oknum PSHT di Malang juga disebut sempat melempari warga dengan bebatuan bahkan ada yang tertangkap membawa sejumlah senjata tajam.

Namun, bukannya diam, oknum pencak silat yang disinyalir PSHT itu kemudian terlibat bentrok dengan warga Kecamatan Sukun.

Selang beberapa jam kemudian anggota kepolisian mendatangi lokasi kejadian setelah mendengar kabar bentrokan yang melibatkan warga dan oknum PSHT.

Baca Juga: Viral! Diduga Tak Terima Ditegur Oleh Ojol Ketika Konvoi, Rombongan PSHT Aniaya Driver Ojol Hingga Tak Berdaya

Kini kabarnya insiden tersebut sedang ditangani oleh Polresta Kota Malang dan menanyakan kepada sejumlah saksi soal apa yang terjadi.

Selain itu, Ketua PSHT Malang Raya dalam sebuah video klarifikasi meminta kepada anggotanya agar tidak terprovokasi setelah banyak pihak menuduh organisasi kelompok pencak silat itu buat onar di Malang.

“Dari peristiwa yang beredar diduga itu perbuatan oknum PSHT. Kami menghimbau kepada seluruh anggota tidak terprovokasi,” ungkap Suroto.***

Editor: Alfio Santos

Tags

Terkini

Terpopuler