Kenapa Harus Beli iPhone 13? Ternyata Begini Kelebihan HP Ini yang Tidak Ada di iPhone 12

- 17 Januari 2022, 13:49 WIB
Di tahun 2022 ini, ada alasan kenapa harus beli iPhone 13 dan bukan iPhone 12, ternyata karena kelebihan ini
Di tahun 2022 ini, ada alasan kenapa harus beli iPhone 13 dan bukan iPhone 12, ternyata karena kelebihan ini /Gadgetin

INFOSEMARANGRAYA.COM - Apple telah merilis ponsel terbarunya iPhone dengan nama iPhone 13.

Keluaran terbaru dengan spesifikasi yang punya kelebihan ketimbang pendahulunya.

Pada series iPhone 13 ini terbagi menjadi beberapa model, yakni iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max.

Baca Juga: Ini Kelebihan yang Bikin iPhone XR Paling Worth It Dibeli di 2022, iPhone XS Kalah!

Sebenarnya iPhone 13 ini sebagai penyempurna dari iPhone 12 sehingga punya kelebihan.

Worth it gak sih beli Phone 13 ini ketimbang iPhone 12 pendahulunya?

Mungkin desain yang cukup mirip pada ponsel tersebut namun terdapat keunggulan yang jauh berbeda dari iPhone 12.

Baca Juga: Banyak Promo! Simak Daftar Harga iPhone, iPad, dan AirPods di iBox Official Shop Shopee Januari 2022 Berikut

Untuk warna dari ponsel iPhone 13 dan iPhone 13 Mini membawa warna merah, putih, hitam, biru, dan millenial pink.

Lalu untuk iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max menghadirkan warna yang cerah dengan warna graphite, emas, silver, dan Sierra blue.

Dan Apple juga menambahkan warna baru yaitu warna pink dan sierra blue.

Baca Juga: Harga iPhone Terbaru 2022 di iPrice: iPhone X, iPhone Xs, iPhone SE, iPhone XR hingga iPhone 13 Pro Max

iPhone 13 Pro dan Pro Max mempunyai perbedaan dari segi layar walaupun ukuran display yang sama. Akan tetapi pada notch kamera depan memiliki ukuran yang lebih kecil.

Pada ponsel iPhone 13 ini juga Apple menggunakan A15 Bionic chip yang dinilai sangat efisien dan memiliki kekuatan lebih besar dibanding prosesor A14.

Hal tersebut memungkinkan baterai iPhone 13 lebih hemat untuk digunakan ketimbang pendahulunya.

Baca Juga: iPhone 14 Pro Bawa Kamera Utama 48 MP, serta Desain Punch-hole yang Menarik

Nah yang menarik pada iPhone 13 ini, merupakan kelebihan yang tidak dipunyai iPhone 12.

iPhone 13 membawa fitur yang menarik, dimana pada kamera menyisipkan fitur sinematik. Memungkinkan kamu merekam video di mode portrait dengan fokus otomatis pada subjek di frame dan kualitas gambar yang sangat tinggi.

Fitur lainnya yakni makro fotografi untuk melakukan zoom sampai 3x tanpa kehilangan fokus dan tidak blur.

Baca Juga: Sederet Harga HP iPhone Terbaru 2022, Terlaris Apple iPhone XR!

iPhone 13 ini juga menyediakan fitur sensor shift stabilization agar pengambilan video menjadi lebih stabil.

Nah bagi kalian yang tertarik bisa nih simak tentang harga iPhone 13 series terbaru.

Harga iPhone 13

iPhone 13 128 GB, 256 GB, 512 GB kisaran Rp 11,3 juta - 15,7 Juta.

Harga iPhone 13 Mini

iPhone 13 Mini 128 GB, 256 GB, 512 GB kisaran Rp 9,9 juta - 14,2 Juta.

Harga iPhone 13 Pro

iPhone 13 Pro 128 GB 256 GB, 512 GB kisaran Rp 14,2 juta - 21,3 Juta.

Harga iPhone 13 Pro Max

iPhone 13 Pro Max 256 GB, 512 GB, 1 TB kisaran Rp 15,7 juta - 22,8 Juta.

***

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah