Vivo Y20, Solusi Handphone Murah dan Berkualitas

- 27 Juli 2021, 11:45 WIB
Vivo Y20, solusi HP Murah dan Berkualitas
Vivo Y20, solusi HP Murah dan Berkualitas /dok Vivo/dok vivo

INFOSEMARANGRAYA - Salah satu merk smartphone sedang digandrungi yaitu adalah Vivo Y20. Ponsel ini bahkan menjadi salah satu ponsel yang diunggulkan oleh Vivo dari berbagai aspek mulai desain hingga performa ponsel yang cukup menjanjikan.

Ulasan Tentang Vivo Y20
Vivo Y20 menghadirkan kesan baru untuk pengalaman terbaik para pengguna. Dengan harga friendly, ponsel pintar satu ini termasuk dalam jajaran smartphone worth to buy. Bukan hanya sekedar opini, tetapi hal tersebut mampu diperoleh melalui spesifikasi gahar yang melingkupinya. Lebih lanjut mengenai seperti apa sebetulnya Y20, yuk langsung saja simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Dimensi Smartphone
Membahas mengenai Vivo Y20, tidak bisa terlepas dari dimensi yang melekat padanya. Dimensi ini mencakup lebar, tinggi, serta dalam. Atau biasa disingkat sebagai W x H X D yang merupakan kepanjangan dari width, height, and depth.

Baca Juga: Punya Fitur Baru, Ini Cara Mudah Menggunakan dan Memulai Google Meet di Android dan iOS

Sama halnya dengan smartphone pada umumnya, Y20 pun dilingkupi oleh ukuran dimensi tersendiri. Meliputi, width 164.4 mm, height 76.3 mm, dan depth 8.4 mm. Berangkat dari dimensi yang melingkupinya tersebut, terlihat bahwa Y20 dari brand Vivo tergolong bersahabat dengan tangan saat digunakan.

Sehingga, tidak mengherankan apabila banyak yang memakainya dalam waktu yang lama. Baik itu untuk bermain game, membuat konten video, berfoto, maupun menonton film secara streaming. Perihal berat ponsel, Y20 dibalut dengan berat 192.3g. Bodi yang melekat padanya berupa plastic, tetapi tetap mampu menyuguhkan kesan menawan.

Kapasitas Baterai
Ponsel yang memiliki kapasitas baterai besar, cenderung mampu diandalkan untuk membantu menyelesaikan berbagai pekerjaan. Begitupun dengan smartphone Vivo Y20. Melalui baterai berkapasitas 5.000 mAh yang ditanamkan pada handphone ini, dijamin Anda tidak perlu repot mengecas lagi dan lagi.

Baca Juga: 6 Alasan Kamu Harus Ganti HP, Salah Satunya Jika Mulai Lemot

Misal ingin bermain game yang biasanya menyita banyak baterai, tidak perlu risau. Sebab, bermain game dalam waktu yang lama tetap bisa tercover sempurna melalui HP ini.

Halaman:

Editor: Asri Aulia Rachmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x