Ikut Saran Pemerintah, Kawasaki Indonesia Bakal Luncurkan Motor Sport dengan Kekuatan Listrik?

- 10 November 2022, 07:46 WIB
Motor listrik Kawasaki di Show 2022 Jerman
Motor listrik Kawasaki di Show 2022 Jerman /Carscoops/

INFOSEMARANGRAYA.COM - Terobosan kendaraan bermotor berbasis tenaga listrik memang sedang dikembangkan di Indonesia.

Ide tentang diberlakukannya kendaraan dengan bahan bakar listrik memang banyak dicetuskan.

Bahkan sekarang ini telah banyak pabrikan otomotif yang telah meluncurkan kendaraan baru mereka dengan menggunakan listrik sebagai bahan bakarnya.

Baca Juga: Unsur Sporty Semakin Kuat, Honda Vario 125 2022 Ternyata Masih Dibanderol dengan Harga Segini Saja

Baik menggunakan sistem hybrid ataupun full, namun lambat laun bahan bakar listrik sudah banyak diterapkan pada kendaraan.

Hal inilah yang memicu salah satu pabrikan besar Kawasaki untuk bergabung dalam geng kendaraan listrik.

Kawasaki Motor Indonesia diketahui sedang melirik peluang pasar pada bidang kendaraan listrik yang mulai beredar di tanah air.

Baca Juga: Nuansa Klasik Makin Asik, Fungsi Makin Oke! Spesifikasi dan Harga Honda Scoopy 2022 yang Banyak Diminati

Melansir @otosia, ikut sertanya Kawasaki dalam elektrifasi sepeda motor disampaikan langsung oleh Michael Tjandra Tanadi selaku Head of Marketing PT Kawasaki Motor Indonesia.

Namun berbeda dengan pabrikan lain yang menggunakan motor matic sebagai kendaraan berbasis tenaga listrik, nampaknya Kawasaki akan mempertahankan identitas mereka dengan masih menggunakan motor sport.

Kawasaki memang dikenal luas sebagai produsen motor spesialis motor sport di Indonesia.

Baca Juga: Motor Andalan Honda Paling Murah! Segini Daftar Harga Honda BeAT 4 Tipe di November 2022

Hal tersebut juga sesuai seperti yang dikatakan Michael bahwa Kawasaki Indonesia belum memiliki rencana untuk produksi motor matic.

“Kita enggak, belum ada rencana satu hingga dua tahun mendatang belum ada (tentang motor matic Kawasaki). Kita memang Kawasaki Indonesia, policy-nya kita ada di segmen sport," jelas Michael.

Namun jika Kawasaki memang tetap mempertahankan identitas dengan masih menggunakan motor sport untuk elektrifasi, tentu hal ini akan menjadi terobosan dan alternatif terbaru juga.

Baca Juga: Honda BeAt, Genio, dan Scoopy Masih Jadi Incaran? Harga Merakyat dengan Performa Unggul!

Seperti yang diketahui motor sport memiliki mesin super besar dan memerlukan bensin dalam jumlah banyak.

Mengingat kini harga bensin sedang melonjak, peralihan ke tenaga listrik sebagai pengganti bbm dapat dikatakan sebagai langkah visioner dari pihak Kawasaki.

Kemungkinan Kawasaki akan menggunakan sistem hybrid yang memungkinkan motor sport mereka dapat diisi dengan dua jenis bahan bakar yakni BBM dan juga listrik.***

Editor: Ciptanty Tsaaniatun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah