Bakal Rilis September! Ini Dia New Honda Vario Versi 125 cc, Intip Ulasan dan Spesifikasi Disini

- 6 September 2022, 18:10 WIB
Vario 125
Vario 125 /

Mengulik pada dapur pacunya New Honda Vario ini dibekali dengan mesin berkapasitas 125 cc, 4 katup, SOHC, eSP, PGM-FI, dan sudah berpendinginan cairan loh!

Dengan spesifikasi tersebut motor Honda New Vario 125 cc tersebut motor matic ini mampu memuntahkan tenaga 8,2 kW/8.200 rpm dengan torsi maksimum 10,8 Nm/5.000 rpm.

Tak hanya itu, motor New Honda Vario 125 cc dikatakan motor matic premium karnena disematkan ragam fitur teranyar dan baru dari Honda.

Baca Juga: Jeep Grand Cherokee, Jeep Amerika Siap Libas Fortuner dan Pajero Bos!

Ada beberapa fitur-fituur canggih seperti Sistem Pencahayaan LED Dengan Lampu Sein dan Spakbor Bergaya Sporty, smartkey dan Rak Depan Ganda.

Adapun fitur lainnya yang tertanam pada motor matic New Honda Vario seperti Anti theft Alarm, Answer Back System, Sistem Pencahayaan LED dan Full Digital Panelmeter.

Sedangkan menuju pada spesifikasi kaki-kaki motor matic New Honda Vario 125 cc dibekali dengan Sporty Muffler yang membuatnya nampak lebih sporty.

Adapun spesifikasi tangki pada motor matic New Honda Vario 125 cc ini mampu menampung 5,5 liter BBM dengan kapasitas bagasi 18 liter sehingga akan membuat anda leluasa menaruh barang bawaan.

New Honda Vario ini juga memiliki dimensi 1.919 x 679 x 1.062 mm dan untuk bagian pengeremannya sudah menggunakan fitur canggih CBS.

Adapun warnanya motor matic New Honda Vario 125 cc ini menawarkan beberapa spesifikasi warna dominan yakni biru, merah, putih, dan hitam.

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah