Tiba-tiba Memanas, Kepulangan Cristiano Ronaldo ke Manchester United Sebenarnya Tak Diperlukan?

- 14 November 2022, 09:03 WIB
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo. /Reuters/Phil Noble/

Hal ini tentu membuka lagi ingatan tentang isu yang mengatakan bahwa Manchester United sebenarnya tidak terlalu butuh Cristiano Ronaldo untuk kembali.

Baca Juga: Chelsea Menyodorkan €120 Juta untuk Rafael Leao: AC Milan Ambigu

Saat musim panas 2021 Manchester United memang membuat kejutan besar dengan merekrut kembali Cristiano Ronaldo dari Juventus.

Namun beberapa pihak menyebut bahwa perekrutan ini sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan oleh Manchester United.

Ada pula komentar bahwa sebenarnya pihak Manchester United memulangkan Cristiano Ronaldo karena tidak mau melihat sang pemain membelot ke Manchester City.

Hal ini diperkuat dari keterangan Cristiano Ronaldo yang menjabarkan situasi sesaat sebelum kepulangannya ke Old Trafford.

Baca Juga: Real Madrid Terdepan Pemburuan Endrick Felipe Wonderkid Brasil: Chelsea dan PSG Nyusul

Sang pemain mengatakan saat isu dengan Manchester City semakin besar, Sir Alex Ferguson selaku pelatih yang sangat ia hormati mengatakan kepadanya bahwa sangat tak mungkin jika CR7 datang untuk Manchester City.

Atas dasar tersebut dan setelah mengikuti kata hatinya, akhirnya Cristiano Ronaldo kembali ke Manchester United.

Namun sepertinya proses mungkin tidak sesuai harapan, sang pemain yang kembali untuk mengulangi kesuksesan masa lalu malah mendapatkan badai pahit di klub.

Halaman:

Editor: Ciptanty Tsaaniatun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah