Gagal Menang Lagi, Ada Apa dengan Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF 2022?

- 7 Juli 2022, 08:20 WIB
Timnas Indonesia U-19 ditahan imbang Thailand tanpa gol dalam Piala AFF 2022
Timnas Indonesia U-19 ditahan imbang Thailand tanpa gol dalam Piala AFF 2022 /PSSI

INFOSEMARANGRAYA.COM - Timnas Indonesia U-19 lagi-lagi gagal meraih kemenangan di fase grup Piala AFF 2022.

Melawan tim kuat Thailand, skuad Timnas Indonesia hanya mampu bermain timbang tanpa gol di pertandingan ketiga tersebut.

Hal ini sekaligus menjadi hasil seri kedua bagi Timnas Indonesia dari pertandingan ketiga fase grup Piala AFF 2022 setelah seri melawan Vietnam pada pertandingan pertama.

Berbagai macam kritikan pun muncul untuk Timnas Indonesia U-19 ini.

Banyak supporter yang berekspektasi tinggi, namun nyatanya permainan yang disuguhkan Timnas Indonesia U-19 jauh dari harapan.

Baca Juga: Setelah Krmencik dan Kudela, Persija Kembali Resmikan Pemain Asing Bernama Hanno Behrens

Timnas Indonesia U-19 pun tampak main “loyo" di Piala AFF 2022 sejauh ini, apalagi ketika tidak adanya Marselino Ferdinan di line-up.

Bahkan banyak netizen yang berpendapat bahwa Timnas Indonesia U-19 hanya mengandalkan 3 pemain saja di gelaran Piala AFF kali ini.

3 pemain tersebut ialah sang kiper Cahya Supriadi, serta 2 pilar penting lainnya yakni Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan.

Lalu, ada apa dengan Timnas Indonesia U-19 hingga terlihat tampil kurang garang di Piala AFF?

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x