Tampil Agresif! Apriyani dan Fadia Jadi Wakil Pertama Indonesia yang Lolos ke Final Sea Games 2022

- 21 Mei 2022, 15:47 WIB
Apriyani dan Fadia jadi wakil Indonesia pertama yang melaju ke final bulu tangkis SEA Games 2022
Apriyani dan Fadia jadi wakil Indonesia pertama yang melaju ke final bulu tangkis SEA Games 2022 /IG @badmintalk_com

INFOSEMARANGRAYA.COM – Pasangan yang baru debut ini berhasil lolos ke babak final Sea Games 2022 dengan penampilannya yang agresif.

Hari ini Sabtu, 21 Mei 2022, 7 perwakilan Indonesia bertanding dalam nomor individu pada babak semifinal.

Pertandingan bulu tangkis di nomor individual di ajang Sea Games 2022 berlangsung di Bac Giang Gymnasium.

Baca Juga: Grup Band Melegenda My Chemical Romance Comeback Setelah 8 Tahun

Sebelumnya dalam pertandingan beregu Apriyani dan Fadia juga diturunkan sebagai ganda putri yang merupakan debut mereka sebagai pasangan.

Diketahui bahwa dahulu Apriyani berpasangan dengan Greysia Polii sebagai ganda putri unggulan Indonesia yang sempat memenangkan medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Pasangan yang debut di ajang Sea Games 2022 ini sebenarnya telah dibentuk oleh PB PBSI pada 4 Februari 2022 saat menjelang event German Open.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Bulu Tangkis SEA Games 2022: Ada 7 Pemain/Pasangan Indonesia Main Hari Ini

Namun sayangnya Apriyani dan Fadia belum bisa berpartisipasi dalam event tersebut dikarenakan Apriyani yang mengalami cedera betis saat melakukan latihan.

Pertama kalinya terjun sebagai pasangan ganda putri wakil Indonesia di Sea Games 2022 ini tidak mengurangi semangat mereka dalam bertanding.

Nyatanya saat babak semifinal ini mereka mampu tampil agresif sejak set pertama.

Baca Juga: Link Live Streaming Voli Putri SEA Games 2022 Perebutan Medali Perunggu Indonesia vs Filipina

Apriyani dan Fadia mampu mengontrol jalannya pertandingan hari ini melawan wakil Singapura yakni Insyirah Khan dan Lim Zhi Bernice.

Unggul dengan skor 6-4 di set pertama tak membuat pasangan debut ini lengah begitu saja, mereka tetap tampil dengan baik hingga mampu membuat jarak yang cukup jauh yakni 15-6.

Walau sempat memberikan beberapa poin kepada lawan dengan error seperti menyangkut di net dan service fault, mereka tetap bisa konsisten dalam mendominasi permainan hari ini.

Baca Juga: Inilah Rekomendasi Tahapan Memakai Make Up Bagi Pemula Tanpa Ribet!

Menutup permainan di game pertama dengan skor yang terpaut cukup jauh 21-10, membuat Apriyani dan Fadia semakin tampil percaya diri.

Interval di game kedua dengan 11-2 membuat Apriyani dan Fadia mengunci permainan dengan sangat baik hingga menang langsung 2 game dengan skor 21-7.

Sebagai pasangan yang baru debut dapat dikatakan mereka bisa berharmonisasi dengan baik, kekurangan yang masih ada adalah pr untuk kedepannya dan terus menjadi sebuah proses untuk lebih baik.

Baca Juga: Kerusuhan Mako Brimob Akan Dijadikan Film Sayap Sayap Patah, Dibintangi Ariel Tatum dan Nicholas Saputra

Kemenangan wakil ganda putri ini mengantarkan mereka menjadi perwkilan Indonesia pertama yang lolos ke babak final.

Inilah informasi mengenai Apriyani dan Fadia yang bertanding pada babak semifinal dan berhasil lolos ke final Sea Games 2022.***

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah