Persija Jakarta Incar Pemain Baru Bek Timnas Ceko dan Barito Putera Incar Gelandang Jepang

- 10 Mei 2022, 08:15 WIB
Persija Jakarta incar bek Timnas Ceko dan Barito Putera berusaha datangkan gelandang asal Jepang
Persija Jakarta incar bek Timnas Ceko dan Barito Putera berusaha datangkan gelandang asal Jepang /IG @ryotanoma1991 @lenkagillova

INFOSEMARANGRAYA.COM - Pemain dengan CV berkelas yaitu bek Timnas Ceko dan mantan gelandang Celta Vigo yang bermain di Liga Spanyol jadi 2 incaran Persija Jakarta.

Persiapan Persija Jakarta untuk musim baru Liga 1 mulai terlihat dari pergerakan untuk mendatangkan nafas baru di skuad Macan Kemayoran.

Dari jantung pertahanan, Ondrej Kudela pemain 35 tahun yang membela klub top Liga Ceko Slavia Prague dan sekaligus bek Timnas Ceko jadi nama pertama.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Indonesia Sekaligus Mantan Sayap Timnas Indonesia Segera Gabung Persita Tangerang

Sejak kembali membela Slavia Prague di musim 2018/2019, Ondrej Kudela mencatatkan 6 pertandingan dengan torehan 2 gol.

Bek dengan tinggi 182 cm itu punya catatan bersih dengan tidak menerima kartu kuning atau kartu merah satu kali pun di musim 2021/2022.

Di Timnas Ceko, bek incaran Persija Jakarta tersebut telah memakai seragam kebangsaan sejak U-17 hingga senior.

Baca Juga: Persik Kediri Incar Mantan Timnas Brazil U-17, Persita Tangerang Pantau Bek Serba Bisa Polandia

Bersama Timnas Ceko senior, Ondrej Kudela mencatatkan 8 pertandingan dan bahkan berpartisipasi dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.

Barito Putera dikabarkan akan mendaratkan Ryota Noma, pemain Jepang berusia 30 tahun yang sebelumnya membela klub Istiqlol.

Di Liga Tajikistan, pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut telah memainkan 18 pertandingan dengan mencetak 4 gol dari 831 menit bermain.

Baca Juga: Profil Lee Rae Jun Calon Pemain Baru Madura United: Rekan Topskor Liga Korea Selatan yang Serba Bisa

Pemain yang akan bergabung dengan Barito Putera tersebut membantu Istiqlol meraih juara Vysshaya Liga 2021 yang terdiri dari 10 klub dengan raihan 63 poin dari 27 pertandingan.

Ryota Noma juga sempat bermain sekali di Liga Champions Asia selama 11 menit saat mengalahkan Al Hilal 4-1.

Sayangnya langkah Istiqlol terhenti di babak 16 besar setelah dikalahkan Persepolis meski menjadi juara grup.

Baca Juga: Profil Victor Salinas Calon Pemain Baru RANS Cilegon FC: Bek Jangkung yang Main di Liga Brazil

Demikian informasi Persija Jakarta yang dalam proses datangkan Ondrej Kucela dan Barito Putera yang gaet Ryota Noma, gelandang Jepang yang pernah membela Istiqlol.***

 

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah