Jadwal Perempat Final Indonesia Masters 2021 Hari ini, Live MNCTV: Hanya 4 Wakil dari Indonesia

- 19 November 2021, 08:51 WIB
Ngotot! Disuruh Pelatih Berhenti Main di Indonesia Masters 2021, Siti Fadia Kagumi Ribka Sugiarto, Ini Alasannya
Ngotot! Disuruh Pelatih Berhenti Main di Indonesia Masters 2021, Siti Fadia Kagumi Ribka Sugiarto, Ini Alasannya /Antara News

INFOSEMARANGRAYA.COM – Indonesia Masters 2021 sudah memasuki babak perempat final.

Indonesia hanya mengirimkan 4 wakil di perempat final Indonesia Masters 2021. Dan salah satunya akan mempertemukan sesama pemain Indonesia.

Wakil Indonesia yang bertarung tersebut berada di sektor ganda putra, yaitu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin.

Baca Juga: Profil Mathias Christiansen, Pebulutangkis Denmark yang Bisa Bahasa Indonesia

Sanjaya Sukamuljo akan ditantang oleh juniornya Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Kedua pasangan Pelatnas PBSI ini belum pernah ketemu di ajang resmi. Gideon dan Kevin yang berada di peringkat satu dunia akan bertemu Pramudya dan Yeremia yang berada di posisi 34 dunia.

Wakil Indonesia yang lain adalah pemain ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang akan menghadapi wakil unggulan tiga asal jepang Yuta Watanabe/Arisa Higasgino.

Baca Juga: Tim Merah Putih Kembali Takluk di Indonesia Masters 2021, Praveen-Melati Harus Tunduk Atas Wakil India

Sementara ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan menghadapi wakil Thailand Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.

Halaman:

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x