Kabar Terbaru Ole Gunnar Setelah Menelan Kekalahan Melawan Manchester City, Apakah Bakal Digantikan?

- 8 November 2021, 07:44 WIB
Banyak fans Manchester United yang meminta Ole Gunnar digantikan sebagai pelatih
Banyak fans Manchester United yang meminta Ole Gunnar digantikan sebagai pelatih /Instagram/@solksjaerutd

INFO SEMARANG RAYA – Banyak fans United yang mengecam pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sebagai dalang kekalahan tersebut setelah dipermalukan Manchester City.

Laga yang berlangsung di Stadion Old Trafford, pada Sabtu 6 November 2021 lalu. Setan merah kembali menelan kekalahan di depan publiknya sendiri.

Duel antara penguasa kota Manchester tersebut dimenangkan oleh Manchester City dengan skor 2-0. Laga tersebut salah satu laga yang terburuk dimainkan Manchester United.

Baca Juga: Real Madrid vs Rayo Vallecano: Lagi, Benzema Sumbang Gol Dalam Kemenangan Los Blancos!

Asuhan Ole Gunnar Solkjaer tampil sangat buruk, bahkan dua gol Manchester City tercipta karena kesalahan pemain belakang setan merah.

Dua gol kemenangan Manchester City dari gol bunuh diri Eric Baily dan Bernardo Silva yang memaksimalkan kesalahan dari pemain belakang Man United, Luke Shaw. Kedua gol tersebut tercipta pada babak pertama.

Pada babak kedua setan merah gak bisa memperkecil keadaan, bahkan sampai pluit panjang berbunyi. Manchester United harus menerima kekalahan tersebut.

Baca Juga: Ditanya Soal Siapa Lawan Tersulit yang Pernah Dihadapi, Ini Jawaban Ngolo Kante

Dengan kekalahan tersebut Man United berada di peringkat ke-7 klaseman Liga Inggris.

Kekalahan ini juga membuat posisi masa depan pelatih Manchester United akan terancam.

Legenda Manchester United Paul Scholes angkat bicara setelah mantan timnya kalah dengan Manchester City.

“United memiliki tiga bek tengah, dan ketiganya tidak cocok bermain di skema ini, karena tidak satupun dari mereka yang pandai membawa bola,”

Baca Juga: Rebut Emas Pertama di Papernas Papua, Abraham Jadi yang Tercepat di Nomor 1500 m Putra T20

“Ole harus mencari cara lain untuk memaksimalkan para pemainnya. Itu tugas sebagai manager klub ini,” kata Scholes.

Walaupun hasil buruk menerpa Manchester United, tetapi pelatih mereka masih diberikan kepercayaan untuk melatih sampai melawan Watford.

Manchester United diwajibkan harus menang untuk menjaga jarak dari Chelsea yang sedang memimpin di posisi pertama.

Baca Juga: Ini Sosok Pelatih Baru Newcastle United Setelah Dimiliki Oleh Kerajaan Arab Saudi, Bukan Unai Emery!

Jika Manchester United kalah maka dapat dipastikan posisi Ole Gunnar Solkjaer akan digantikan pelatih baru. Namun Manchester United masih kebingungan siapa pengganti Ole yang mendatang.

Nah menurut kalian apakah Ole Gunnar bakal digantikan? Kalau iya siapa nih kira-kira pengganti yang cocok?***

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah