Inilah Fakta Tentang Winger Al Nassr yang Ditumbalkan Imbas Kedatangan Cristiano Ronaldo

2 Januari 2023, 14:32 WIB
Kedatangan Ronaldo ke Al Nassr memakan korban /IG @jaloliddin_mashariipov

INFOSEMARANGRAYA.COM - Cristiano Ronaldo resmi bergabung dengan raksasa Arab Saudi Al Nassr.

Rumor tentang kepindahan Cristiano Ronaldo ke Al Nassr memang sudah santer diberitakan sejak November 2022 lalu.

Cristiano Ronaldo resmi didatangkan Al Nassr secara gratis setelah putus kontrak bersama Manchester United pada akhir November 2022.

Tentu kepindahan Cristiano Ronaldo ke Al Nassr langsung mendapat banyak sorotan dari publik.

Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo mendapat kontrak 2 tahun yang valid hingga 2025.

Baca Juga: Update Jadwal dan Link Streaming Piala AFF 2022: Ada Filipina vs Indonesia Malam Ini!

Tak hanya itu Cristiano Ronaldo juga langsung mendapatkan nomor punggung ikonik miliknya yakni 7 di Al Nassr.

Namun pemberian nomor punggung 7 oleh Al Nassr kepada Cristiano Ronaldo ternyata diiringi oleh kontroversi.

Sebab banyak berita mengatakan bahwa sebenarnya nomor punggung 7 masih dimiliki oleh pemain bernama Jaloliddin Masharipov.

Jaloliddin Masharipov sendiri merupakan salah satu pemain Al Nassr yang berposisi sebagai winger.

Saat kedatangan Cristiano Ronaldo terdapat sebuah rumor beredar yang mengatakan bahwa Masharipov dan Al Nassr berseteru.

Baca Juga: Kalahkan PSG, Pemain Lens Memuji Lionel Messi Sebagai Pemain Terbaik di Dunia

Hal ini dikarenakan bahwa Masharipov tidak mau menyerahkan nomor punggung 7 miliknya kepada Cristiano Ronaldo.

Berkat hal tersebut sempat beredar isu bahwa Masharipov akan segera didepak dari skuad Al Nassr.

Namun fakta berbicara bahwa Masharipov masih tercatat sebagai pemain Al Nassr setelah kedatangan Cristiano Ronaldo.

Soal nomor punggung Masharipov juga telah diketahui sudah berganti nomor yang kini mengenakan 77.

Penggunaan nomor punggung 77 oleh Masharipov di Al Nassr sendiri juga diketahui berkat permintaan sang pemain sendiri.

Baca Juga: Link Live Streaming Brentford vs Liverpool: Pekan Ke-19 Liga Inggris 2022/2023

Dengan hal ini dapat dikatakan bahwa Cristiano Ronaldo memang memakai nomor punggung 7 secara legal tanpa merebut dari pemain lain.

Namun hingga kini berita tentang kontroversi nomor punggung 7 milik Masharipov dan Cristiano Ronaldo di Al Nassr masih terbilang abu-abu.

Isu yang mengatakan bahwa Masharipov akan segera didepak Al Nassr juga masih terus beredar kencang.***

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler