Trending! Atta Resmi Datangkan Ricardinho Pemain Terbaik Dunia Gabung Ke Pendekar United

7 Juni 2022, 16:07 WIB
Atta Halilintar /Instagram/@aurelhermansyah

INFOSEMARANGRAYA.COM – Trending, Atta datangkan pemain terbaik dunia yakni Ricardinho untuk gabung ke klub Pendekar United.

Pendekar United dipastikan telah bersepakat dengan pemain timnas futsal Portugal, Ricardo Filipe da Silva Braga atau yang akrab disapa Ricardinho.

Transfer menghebohkan ini dilakukan oleh klub futsal milik Atta Halilintar, Pendekar United. Klub itu resmi mendatangkan pemain kelas dunia, Ricardinho.

Baca Juga: Jadwal Piala Presiden 2022 Bulan Juni 2022: Simak Pembagian Fase Grup & Klub yang Ikut Berlaga di Turnamen Ini

Kabar ini diumumkan oleh Ricardinho sendiri melalui Instagram pribadinya pada Senin (6/6/2022). Ia menyampaikan bahwa akan bergabung Pendekar United.

"Petualangan baru! Saya mengumumkan bahwa saya telah mencapai kesepakatan dengan klub baru saya dan tentu saja ini akan menjadi petualangan hebat lainnya di negara yang berbeda," tulis Ricardinho.

"Rencana disertai dengan ambisi di negara yang mencintai futsal dan saya berniat membantu klub dan tim untuk meraih sesuatu yang unik dan belum pernah terjadi sebelumnya," lanjutnya.

"Ini dia, Indonesia. @pendekarunited. Kesepakatan berdurasi tiga bulan hingga musim selesai dan kami akan menentukan selanjutnya apakah akan lanjut atau tidak. Tantangan yang luar biasa," tuturnya menambahkan.

Pengumuman ini terbilang mengejutkan mengingat tak pernah ada gosip sebelumnya. Terlebih Ricardinho merupakan salah satu pemain futsal paling berpengaruh di masa kini.

Bisa dibilang pemain 36 tahun itu adalah Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi-nya dunia futsal, berkat pencapaian dan prestasinya bersama klub maupun individual.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Tim Indonesia di Hari Pertama Indonesia Masters 2022: Kevin dan Gideon Kembali Berpasangan

Ricardinho bukan sosok sembarangan. Pemain yang dijuluki O Magico (The Magician) itu dinobatkan sebagai pemain futsal terbaik dunia sebanyak enam kali (2010, 2014, 2015, 2016, 2017, dan 2018).

Secara prestasi bersama klub, dirinya pernah juara Liga Champions Futsal dua kali secara beruntun pada musim 2016/2017 dan 2017/2018 ketika memperkuat Inter Movistar.

Belum lama ini bahkan Ricardinho bahkan meraih gelar juara Piala Dunia Futsal 2021. Sementara secara individual ia meraih gelar pemain terbaik pada 2010, 2014, 2015, 2016, 2017, dan 2018.

Namun, Ricardinho hanya menandatangani kontrak jangka pendek atau selama tiga bulan dengan Pendekar United, klub yang dimiliki YouTuber dan influencer, Atta Halilintar.

Kabar ini jelas mengundang reaksi dari netizen mengenai rencana besar Pendekar United menggaet sang pemain terbaik dunia di futsal itu.

Bahkan berita ini menjadi trending 1 Twitter, karena banyaknya penggemar Ricardinho di Indonesia dan dukungan untuk klub milik Atta, agar menjadi trobosan baru di bidang olahraga sepak bola

Banyak netizen yang mengharapkan untuk tradisi transfer pemain dari luar negeri ini menunjang kembali prestasi olahraga yakni sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Haru! Acara Apresiasi untuk Greysia Polii, Sang Legenda Badminton Indonesia Nyatakan Pensiun

Itulah informasi terkini mengenai pemain baru Pendekar United milik Atta Halilintar yakni Ricardinho.***

Editor: Maruhum Simbolon

Tags

Terkini

Terpopuler