Heboh! Tiket Fantastis MotoGP Mandalika 2022, Berikut Harga Penjualannya!

3 Januari 2022, 21:04 WIB
Dijual 6 Januari 2022, Berikut 4 Kategori Harga Tiket MotoGP 2022 Sirkuit Mandalika Secara Resmi /Instagram @themandalikagp

INFOSEMARANGRAYA.COM - Ajang MotoGP akan kembali dilakukan di sirkuit Mandalika. Namun kini heboh dengan harga tiket yang fantastis di MotoGP Mandalika 2022.

Pada event balapan MotoGP yang akan digelar kembali bulan maret 2022 tepatnya tanggal 18 hingga 20 Maret 2022.

Sirkuit Mandalika adalah sebuah sirkuit untuk balapan yang terletak di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Ajang Balap Internasional World SBK Mandalika, Hadirkan Perputaran Uang Bernilai Fantastis di Sektor Koperasi

Sirkuit Mandalika memiliki panjang lintasan hingga 4,31 km dan mempunyai tikungan hingga 17. Kapasitasnya sendiri bisa menampung hingga 110.000.

Dilansir dari sebuah akun instagram @themandalikagp akan membuka 4 kategori tiket untuk menonton MotoGP diantaranya, Premium Grandstand, General Admission, Standard Grandstand, dan Hospital Suites.

Untuk penjualan tiket akan dibuka pada hari Kamis, 6 januari 2022 dan harga tiket termurah terdapat pada kategori General Admission yaitu Rp115.000, Serta harga paling fantastis mahal Rp15 juta.

Baca Juga: Viral! Video Sampah Berserakan di Tribun Penonton Sirkuit Mandalika saat WSBK Indonesia 2021, Ini Linknya

Pada hari ke 2 (sesi kualifikasi) dengan tarif Rp287.500 dan untuk sesi ke tiga (sesi race) sebesar Rp575.000 serta untuk hari weekend sabtu dan minggu dikenakan tarif Rp805.000

Kemudian pada kategori ke 2 yaitu Premium Grandstand hari pertama sebesar Rp431.250 dan Rp373.250, Hari kedua sebesar Rp1,150.000 dan Rp.1,063.750 dan Hari ketiga sebesar Rp1,725.000 dan Rp1,610.000.

Lalu pada kategori ke 3 yaitu Standard Grandstand, hari pertama Rp230.000, hari kedua Rp747.500, hari ketiga Rp1,150.000.

Baca Juga: Inilah Harga Outfit Jokowi Saat Acara Peresmian Sirkuit Mandalika, Netizen: Endorse Langsung Dari Presiden

Dan pada kategori ke 4 VIP Hispitality Suites atau paket 3 hari dibagi menjadi 2 kelas:

1. Premiere Class dengan harga Rp15 juta.

2. Deluxe Class Rp10 juta.

Meskipun acaranya akan digelar 2 bulan lagi tetapi harga tiket sudah terilis.

Jika ingin menggunakan fasilitas yang nyaman maka bisa menggunakan tiket yang VIP Hospitality Suites yang mempunyai dua kategori, tiket ini hanya berlaku untuk tiga hari saja.

Oleh karena itu pemeritah harus merundingkan kesepakatan dalam melakukan pengawasan satgas covid yang ketat, dan kepada WNA sebelum memulai motoGP dianjurkan untuk melakukan tes Covid-19.***

Editor: Alfiansyah

Tags

Terkini

Terpopuler