Jadwal Liga Champions 8-9 Desember 2021 Live di SCTV: Mimpi Buruk Barcelona, Misi Balas Dendam AC Milan

7 Desember 2021, 10:20 WIB
Prediksi AC Milan vs Liverpool di Liga Champions 2021, Rabu 8 Desember 2021 /Lazarus Sandya Wella/Instagram@redshistory.id

INFOSEMARANGRAYA.COM - Liga Champions akan bergulir pekan ini, 8 - 9 Desember 2021. Ini merupakan putaran akhir untuk melaju ke babak 16 besar. Semua pertandingan Liga Champions bisa disaksikan secara live streaming di Vidio.

Adapun TV lokal SCTV akan menyiarkan beberapa pertandingan. Salah satunya laga Bayern Munchen melawan Barcelona.

Situasi tidak menguntungkan dari Barcelona, dalam masa transisi pergantian pelatih baru. Barcelona belum mampu menemukan permainan yang terbaik, tim asuhan Xavi Hernandez ini baru saja mengalami kekalahan 0-1 atas Real Betis.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Champions Pekan Ini: AC Milan vs Liverpool dan Leipzig vs Manchester City

Barcelona akan melakoni laga melawan mimpi buruknya, Bayern Munchen. Kamis 9 Desember 2021 dini hari WIB.

Barcelona harus berjuang dan wajib memenangkan pertandingan untuk bisa lolos ke babak 16 Besar Liga Champions tanpa bergantung tim lain.

Saat ini, Barcelona berada di posisi kedua klasemen Grup E dengan tujuh poin. Unggul dua poin dari Benfica dengan 5 poin. Jika kedua tim poinnya sama, maka Benfica unggul head to head dari Barcelona.

Baca Juga: Legenda Timnas Prancis, Thierry Henry Beri Apresiasi Pada Lini Tengah Liverpool

Laga berat bagi Barcelona, dari pertemuan terakhir melawan Bayern Munchen selalu berakhir dengan kekalahan. Barcelona akan berjumpa mimpi buruknya. Barcelona berjumpa tim yang mencetak 14 gol ke gawang mereka dalam tiga laga terakhir!

Di laga lain, AC Milan akan menjamu Liverpool pada laga terakhir Grup B Liga Champions. AC Milan harus menang jika ingin lolos dari fase grup pada duel yang digelar di San Siro, Rabu 8 Desember 2021 dini hari WIB tersebut.

Milan saat ini berada di posisi ketiga klasemen dengan empat poin, terpaut satu poin dari Porto yang berada di posisi kedua. Jadi, jika Milan menang, sementara Porto gagal menang atas Atletico Madrid, maka Milan akan lolos ke 16 Besar.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Champions Pekan Ini: AC Milan vs Liverpool dan Leipzig vs Manchester City

Dipertemuan pertama, AC Milan harus mengakui kekalahan dengan skor 3-2 di Anfield. Milan punya ambisi untuk membalas dendam di San Siro. Yang sebelumnya juga memberi kejutan dengan mengalahkan Atletico Madrid.

Akhir pekan lalu, Liverpool menang dengan skor 1-0 atas Wolves lewat gol Divock Origi. Sementara, AC Milan menang dengan skor 2-0 atas Salernitana melalui gol Franck Kessie dan Alexis Saelemaekers.

Berikut ISR.COM rangkum jadwal siaran langsung matchday ke-6 Liga Champions di bawah ini:

Baca Juga: Liga Champions: Prediksi Laga Manchester United vs Young Boys, Unjuk Gigi Bagi Pemain Pelapis MU

Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV

Rabu, 8 Desember 2021

00.45 WIB: PSG vs Club Brugge (SCTV)

03.00 WIB: AC Milan vs Liverpool (SCTV)

Kamis, 9 Desember 2021

00.45 WIB: Zenit vs Chelsea (SCTV)

03.00 WIB: Bayern Munchen vs Barcelona (SCTV)

Baca Juga: Daftar Topskor Sementara Liga Champions 2021-2022 Hingga Matchday ke 5

Simak juga jadwal lengkap matchday ke-6 fase grup Liga Champions di bawah ini.

Rabu, 8 Desember 2021

00.45 WIB: PSG vs Club Brugge (SCTV)

00.45 WIB: RB Leipzig vs Manchester City

03.00 WIB: AC Milan vs Liverpool (SCTV)

03.00 WIB: Porto vs Atletico Madrid (Vidio)

03.00 WIB: Borussia Dortmund vs Besiktas (Vidio)

03.00 WIB: Ajax Amsterdam vs Sporting Lisbon (Vidio)

03.00 WIB: Real Madrid vs Inter Milan (Vidio)

03.00 WIB: Shakhtar Donetsk vs FC Sheriff (Vidio)

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Champions Pekan Ini: AC Milan vs Liverpool dan Leipzig vs Manchester City

Kamis, 9 Desember 2021

00.45 WIB: Juventus vs Malmo (Vidio)

00.45 WIB: Zenit vs Chelsea (SCTV)

03.00 WIB: Benfica vs Dynamo Kiev (Vidio)

03.00 WIB: Bayern Munchen vs Barcelona (SCTV)

03.00 WIB: Manchester United vs Young Boys (Vidio)

03.00 WIB: Atalanta vs Villarreal (Vidio)

03.00 WIB: Salzburg vs Sevilla (Vidio)

03.00 WIB: Wolfsburg vs Lille (Vidio)

Declaimer: Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu, berita diatas hanya sebagai informasi untuk para pembaca.***

Editor: Alfiansyah

Tags

Terkini

Terpopuler