Mental Bayern Munchen di Atas Tim Bundesliga Lainnya

21 Maret 2021, 14:16 WIB
Selebrasi Robert Lewandowski saat mencetak gol ketiga ke gawang Stuttgart /instagram.com/@fcbayern

INFOSEMARANGRAYA.COM - FC Bayern Munchen berpesta di Allianz Arena usai bungkam Stuttgart empat gol tak berbalas. Uniknya, keempat gol tersebut tercipta di babak pertama.

Selain itu, Robert Lewandowski, kembali menorehkan hat trick.

Bayern Munchen mungkin wajar memenangkan laga tersebut dengan jumlah pemain normal.

Baca Juga: Arsenal dan Man United Akan Menghadapi Tim Kuda Hitam, Sementara Ajax Bertemu Serigala AS Roma

Namun, sejak menit ke-12, Alphonso Davies dikartu merah wasit karena melakukan pelanggaran.

Bayern Munchen pun terpaksa bermain dengan 10 pemain atas kehilangan bek kirinya tersebut.

Bukannya tertekan, Bayern Munchen malah menunjukkan mental juaranya.

Baca Juga: Afgan Rilis M.I.A Bersama Jackson Wang GOT7, Ini Cerita Lagunya

Hanya butuh 5 menit bagi mereka sejak bermain dengan 10 pemain untuk membuka keunggulan.

Petaka bagi Stuttgart dimulai sejak menit ke-17 saat Lewandowski berhasil menyambar umpan Serge Gnabry.

Tak lama berselang, giliran Gnabry yang muncul di papan skor pada menit ke-22. 

Baca Juga: Undian 8 Besar Liga Champions, Dua Laga Ulangan Final Tercipta dan Chelsea Dapat Lawan Mudah

Mantan pemain Arsenal itu berhasil menyelesaikan kerjasama sempurna dari Muller dan Sane ke pojok kanan gawang.

Robert Lewandowksi kembali mempertegas keunggulan menjadi selisih tiga gol usai menyundul umpan dari Thomas Muller di menit ke-23.

Akhirnya hat trick yang tinggal menunggu waktu pun tercipta di menit ke-39 usai bola liar berada di dekat Lewandowski dan gol menjadi hasil akhirnya. Tak ada gol di babak kedua. 

Baca Juga: Jadwal Babak Perempat Final FA Cup 2020-2021

Namun ini telah membuktikan mental Bayern Munchen atas tim Bundesliga lainnya. Mereka mungkin bisa bermain dengan 9 orang agar permainan seimbang.

 

 

Editor: Alfiansyah

Tags

Terkini

Terpopuler