Wow, Pendapatan Semalam Live Viewing Konser BTS PTD on Stage Seoul Setara Film Blockbuster Ternama

- 18 Maret 2022, 13:23 WIB
BTS kembali pecahkan rekornya sendiri. Kini, hasil dari seluruh pendapatan dari Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul telah resmi dirilis.
BTS kembali pecahkan rekornya sendiri. Kini, hasil dari seluruh pendapatan dari Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul telah resmi dirilis. /

INFOSEMARANGRAYA.COM – BTS kembali pecahkan rekornya sendiri. Kini, hasil dari seluruh pendapatan dari Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul telah resmi dirilis.

Hasil dari seluruh pendapatan dari penyelenggaran Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul secara global pada 12 Maret 2022 lalu menghasilkan jumlah yang fantastis.

Bahkan pendapatan dari Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul yang hanya dilaksanakan semalam tersebut setara dengan penayangan sebuah blockbuster atau film yang terkenal/laris berhari-hari.

Dilansir dari Variety, tercatat bahwa pendapatan dari penyelenggaraan Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul secara global meraup keuntungan hingga 32.6 juta US Dollar atau setara Rp 446 miliar.

Baca Juga: Harga iPhone 12 Baru dan Bekas Maret 2022: Makin Turun hingga 5 Jutaan Jelang iPhone 14 Rilis

Hasil yang sangat besar tersebut bahkan setara dengan berbagai blockbuster yang tayang di bioskop selama berhari-hari.

Di Amerika Utara saja, meski hanya dilaksanakan semalam, peringkat dari penyelenggaraan Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul menempati nomor tiga dengan pendapatan tertinggi setelah The Batman dan Uncharted.

Pendapatan sebesar itu tentunya membuat BTS kembali memecahkan rekor yang dimilikinya sebelumnya pada penyelenggaraan film Bring the Soul: The Movie pada Agustus 2019 lalu yang menghasilkan 18,5 juta US Dollar.

Meskipun memberikan pendapatan yang sangat besar bagi insudustri bioskop, salah seorang pejabar mengatakan bahwa hasil luar biasa yang hanya bisa didapatkan oleh grup sebesar BTS ini akan muncul pada waktu tertentu dan pada artis tertentu saja.

Baca Juga: Capai 20 Juta Views dan Puncaki Berbagai Tangga Musik, Christmas Tree Milik V BTS Layak Jadi ‘OST King’

Ia menyatakan bahwa akan sulit menjamin akan ada fenomena luar biasa di dunia bioskop seperti yang terjadi pada Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul ini kembali.

Selain itu pendapatan luar biasa dari penyelenggaraan Live Viewing Konser BTS Permission to Dance on Stage Seoul ini telah membangkitkan banyak bisnis bioskop yang menurun selama Covid 19 ini berlangsung.

Karena pencapaian luar biasa ini pula, BTS menjadi trending topik sebagai ‘ONLY BTS’ yang menandakan bahwa rekor ini hingga saat ini baru bisa didapatkan oleh grup idol ternama dunia satu ini.***

Editor: Alfiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x