Kim Woo Bin Akan Bintangi Drakor Adaptasi Webtoon ‘Delivery Knight’, Kisahkan Perjuangannya Menjadi Kurir

- 12 Januari 2022, 11:08 WIB
Kim Woo Bin semangati rekan main Shin Min Ah, Kang Hyung Suk di Hometown Cha Cha Cha
Kim Woo Bin semangati rekan main Shin Min Ah, Kang Hyung Suk di Hometown Cha Cha Cha /Soompi

INFOSEMARANGRAYA.COM – Aktor tampan asal Korea Selatan , Kim Woo Bin, dikonformasi akan bintangi drakor baru yang diadaptasi dari webtoon berjudul Delivery Knight.

Dilansir dari Allkpop, 12 Januari 2022, Drama Korea terbaru tersebut diangkat dari serial Webtoon dengan judul yang sama , Delivery Knight, yang sebelumnya mendapatkan penghargaan Webtoon pada 2021.

Drama Korea yang bergenre sci-fi human ini merpakan garapan original Netflix. Dikonfirmasi dua artis selain Kim Woo Bin yang akan menjadi lead cast dalam drakor baru ini adalah Lee Som dan Kang Yoo Suk.

Baca Juga: BRI Liga 1 Malam Ini: Persiraja Banda Aceh vs PSIS Semarang, Ini Link Nontonya!

Serial drama yang disutradarai oleh Jo Ei Suk ini bercerita mengenai dunia di masa depan yang sudah sangat tidak aman.

Seluruh penduduk harus menggunakan masker oksigen buatan karena polusi udara yang sangat parah.

Cerita ini mengangkat kisah di masa depan, tepatnya pada 2071, bahkan digambarkan bahwa sebagian besar semenanjung Korea telah berubah menjadi gurun.

Baca Juga: Thariq Halilintar Tunjukkan Kedetakan dengan Gala Sky Saat Video Call Bersama Fuji: Vitamin Boost

Tidak hanya itu, digambarkan bahwa pada waktu itu hanya 1% populasi manusia saja yang bisa bertahan.

Dalam drama Delivery Knight ini, Kim Woo Bin akan berperan sebagai seorang kurir bernama 5-8. Ia dikenal sebagai pengantar barang yang legendaris karena selalu memenuhi pengiriman barang tanpa peduli apapun risiko dan kesulitan yang akan dihadapinya.

Selain itu, aktor pendatang baru, Kang Yoo Suk, berperan sebagai Sa Wol ia adalah pemuda yang bercita-cita menjadi pengirim barang dengan harapan bisa memberikan harapan kepada populasi yang tersisa.

Baca Juga: Kode Redeem FF terbaru 12 Januari 2022: Vandals Rebellion, Diamond Royale Voucher, Titian mark gun skins

Lee Som sendiri memerankan karakter So Ryug yang merupakan seorang perwira militer. Ia juga memiliki hubungan khusu dengan keluarga Sa Wol.

Apakah mereka berhasil menjadi apa yang mereka inginkan? Apakah mereka bisa melewati semua rintangan yang akan menghambat pekerjaan mereka sebagai pengirim barang? Mampukah merek bertahan dalam dunia yang semakin berbahaya?

Baca Juga: Ramalan Terbaru Zodiak Aries Hari Ini, 12 Januari 2022: Banyak Keberuntungan dalam Jejak Karirmu

Nantikan serial drakor baru berjudul Delivery Knight, Netflix Original, yang dikabarkan akan segera tayang dalam waktu dekat.***

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah