Tayang di Netflix, Simak Sinopsis Film Penyalin Cahaya, Peraih 12 Piala Citra FFI 2021

- 11 Januari 2022, 21:55 WIB
Sinopsis Film ‘Penyalin Cahaya’ Peraih Piala Citra FFI
Sinopsis Film ‘Penyalin Cahaya’ Peraih Piala Citra FFI /Instagram @penyalincahaya

INFOSEMARANGRAYA.COM - Tayang di Netflix, sinopsis film Penyalin Cahaya karya sutradara berbakat Wregas Bhanuteja merebut 12 Piala Citra di Festival Film Indonesia ( FFI ) 2021.

Hal ini tentu membuat bangga pencinta film tanah air yang juga banyak ditunggu tayangan dari film Penyalin Cahaya.

Apalagi diketahui, beberapa bulan lalu film tersebut juga sempat mendapat nominasi di Busan International Film Festival.

Baca Juga: Nama Henricus Pria Hilang dari Daftar Kru Penyalin Cahaya, Netizen: Identitas Pelaku Tak Perlu Ditutupi

Sinopsis film Penyalin Cahaya bertemakan tentang kekerasan seksual yang akan berfokus pada salah satu tokoh bernama Sur.

Sur yang diperankan Shenina Cinnamon merupakan salah satu mahasiswi disebuah kampus yang diceritakan salah satu peraih beasiswa.

Suatu hari, foto-foto selfi mabuknya beredar secara online, Sur kehilangan beasiswa karena dia dituduh membawa aib bagi fakultasnya.

Baca Juga: Segera Tayang, Penyalin Cahaya Diterpa Isu Kasus Pelecehan Seksual, Begini Respons Rekata Studio

Namun, Sur tidak ingat kejadian malam itu, saat dia pingsan saat menghadiri pesta kampus.

Halaman:

Editor: Alfiansyah

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah