Squid Game Borong Nominasi di Golden Globe Awards 2022, Ini Faktanya

- 16 Desember 2021, 17:02 WIB
Serial asal Korea Selatan, Squid Game borong beberapa nominasi pada acara bergengsi Golden Globe Awards 2022
Serial asal Korea Selatan, Squid Game borong beberapa nominasi pada acara bergengsi Golden Globe Awards 2022 /Instagram @goldenglobes & @squidgame.idn

INFOSEMARANGRAYA.COM - Serial asal Korea 'Squid Game' borong beberapa nominasi pada acara bergengsi Golden Globe Awards 2022.

Nominasi dari Golden Globe Awards 2022 telah diumumkan pada Senin 13 Desember 2022 malam waktu Indonesia oleh Hollywood Foreign Press Association (HPFA).

Serial 'Squid Game' ini masuk ke nominasi dalam kategori serial televisi terbaik.

Baca Juga: Tayang Di Netflix, Ini Fakta Keramat, Film Found Footage yang Sering Dikira Kisah Nyata

Selain itu, nominasi dengan kategori aktor serial televisi terbaik bidang drama Lee Jung Jae, serta aktor pendukung serial televisi terbaik untuk O Yeong-su.

Ini menjadi kali pertama bagi Lee Jung Jae dan O Yeong-su mendapatkan nominasi untuk Golden Globe Awards.

Untuk bidang film drama, Belfast dan The Power of the Dog bersaing ketat dengan tujuh nominasi.

Baca Juga: Hot Review Film Spider-Man: No Way Home, Sensasinya Bikin Merinding

Kemudian King Richard dengan empat nominasi, Dune mendapatkan tiga nominasi, dan CODA sebanyak dua nominasi.

Golden Globe Awards merupakan salah satu ajang penghargaan utama di Hollywood yang biasanya membuka musim penghargaan di awal tahun.

Halaman:

Editor: Maruhum Simbolon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x