Pembukaan Pop-up Store 'Squid Game' di Paris Berakhir Ricuh, Pengunjung Saling Adu Jotos, Ini Videonya!

- 7 Oktober 2021, 17:09 WIB
Pembukaan Pop-up Store 'Squid Game' di Paris berakhir ricuh, pengunjung saling adu jotos, berikut videonya/Dok. SCREENRANT
Pembukaan Pop-up Store 'Squid Game' di Paris berakhir ricuh, pengunjung saling adu jotos, berikut videonya/Dok. SCREENRANT /

INFOSEMARANGRAYA,- Drama Korea Squid Game tak hanya populer di Korea dan negara-negara Asia saja melainkan telah mencuri perhatian dunia.

Baru-baru ini sebuah pop-up store Squid Game telah dibuka di Paris. Tentu saja toko tersebut langsung ramai dikunjungi oleh para penggemar. Namun sayangnya antusias tersebut malah memicu perkelahian dan berakhir ricuh.

Beberapa waktu lalu telah viral sebuah postingan yang memperlihatkan perkelahian di depan toko pop-up Squid Game. Dalam sebuah video terlihat terdapat dua orang saling meninju di jalan di tengah ramainya antrean pengunjung. Keduanya kemudian berhasil dipisahkan dan dibawa oleh petugas keamanan setelah menyebabkan kehebohan.

Baca Juga: Penikmat K-Pop Sebut Terjemahan Inggris 'Squid Game' Banyak yang Keliru

Baca Juga: Bintang Squid Game, Wi Ha Joon Beberkan Game Paling Sulit di Series yang Dibintanginya!

"Setelah enam jam dan 20 menit menunggu di tengah hujan. Acaranya dibatalkan karena orang-orang berkelahi," kata TikToker yang mengunggah video dari kejadian tersebut.

Alasan pertengkarannya sendiri sampai saat ini belum diketahui. Tapi France 3 melaporkan jika setelahnya banyak orang kecewa tidak bisa masuk ke pop-up store karena tiba-tiba ditutup. Tidak jelas apakah benar toko itu terpaksa berhenti menerima pengunjung karena perkelahian dan saling adu jotos.

"Kami ingin masuk ke acara Netflix dengan baik-baik tapi itu tidak berjalan sesuai rencana," kata TikToker lain.

Baca Juga: Korea Selatan Menuntut Netflix Gara-gara Squid Game, Kenapa?

Halaman:

Editor: Asri Aulia Rachmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah