Miles Films Rilis Trailer Film 'Paranoia', Penuh Ketegangan dan Berbeda

- 14 September 2021, 15:24 WIB
Poster film Paranoia dari Miles Film yang akan tayang perdana 11 - 15 Juli 2021 di Korea Selatan.
Poster film Paranoia dari Miles Film yang akan tayang perdana 11 - 15 Juli 2021 di Korea Selatan. /Instagram/@milesfilms

INFOSEMARANGRAYA - Miles Films resmi merilis trailer Film "Paranoia", film bergenre drama thriller ini disutradarai oleh Riri Riza dan produser Mira Lesmana.

Film Paranoia diproduksi di tengah masa pandemi Covid-19 di akhir tahun 2020 dan tayang perdana di Bucheon Internasional Fantastic Film Festival (BIFAN) yang berlangsung di Korea Selatan selama 8-18 Juli 2021.

BIFAN merupakan festival film skala internasional yang diselenggarakan setiap tahun di kota Bucheon, Gyeonggi.

Baca Juga: Met Gala 2021 Kembali Digelar di Tengah Pandemi Covid-19, Rose BLACKPINK Ikut Hadiri

Baca Juga: Inilah 4 Alasan Debut Solo Lisa BLACKPINK di Single LALISA Sukses Besar, Ternyata Gara-gara Ini?

Dalam trailer film tersebut memperlihatkan garis besar cerita yang melibatkan beberapa aktor besar diantaranya Nirina Zubir, Lukman Sardi, dan Nicholas Saputra.

Adegan dimulai dengan tokoh bernama Dina (Nirina Zubir) dan Lura (Caitlin North-Lewis) yang berlatar di dalam mobil yang diiringi musik dengan suasana riang gembira dan penuh tawa. Namun, hal itu hanya berlangsung singkat dan berubah dengan adegan-adegan berikutnya.

Musik yang digunakan dalam film “Paranoia” beradu dengan suara detak jarum jam yang semakin menambah suasana mencekam dari alur cerita yang ditayangkan.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Police University Episode 11 Tayang 14 September 2021: Karir Sun Ho Terancam!

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Drama Korea Lovers of The Red Sky Episode 6: Cheon Gi Ungkap Hal Mengejutkan!

Ketegangan demi ketegangan selalu dimunculkan oleh para tokoh yang sesuai dengan respons kondisi terkini.

Trailer diakhiri dengan adegan perkelahian antara Gion dan Raka yang menimbulkan pertanyaan tersirat dari trailer yang ditanyangkan seperti pada tagline di poster film “Paranoia” – “Husband. Wife. Daughter. Stranger. Who do you trust?.”

Bagi Riri Riza sutradara film Paranoia merupakan pengalaman baru dalam bercerita dan film dengan genre thriller merupakan genre pertama yang dibuatnya.

Baca Juga: Berjumpa di Film 2 O Clock Date, Kim Seon Ho dan Yonna Siap Beradu Akting

Baca Juga: Sederet Idol K-Pop Wanita Terkaya 2021: Lisa BLACKPINK Satu-satunya Generasi Ketiga!

“saya sangat senang karena kesempatan ini sekaligus menjadi satu tahap bagi Miles Films untuk melahirkan karya dengan warna yang baru, yang berbeda dengan film-film yang kami buat sebelumnya”, Kata Riri.

Aktris Nirina Zubir sempat kaget kegita pertama kali menerima skenario dan telah menonton terlebih dahulu film Paranoia.

Baginya beberapa adegan pada film ini berbeda dengan film-film Miles Films sebelumnya.

“Sepanjang film aku dibuat tegang padahal sudah tahu jalan ceritanya. Bangga sekali bisa menjadi bagian dari film karya Riri Riza dan Mira Lesmana ini.” ujar Nirina.***

Editor: Asri Aulia Rachmawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah