Manfaat dan Cara Meracik Masker Pisang untuk Kecantikan, Terbukti Ampuh Bikin Kulit Wajah Glowing

- 31 Maret 2021, 08:30 WIB
Ilustrasi pisang yang memiliki manfaat untuk kecantikan
Ilustrasi pisang yang memiliki manfaat untuk kecantikan /Pixabay

INFOSEMARANGRAYA.COM,- Manfaat buah pisang ternyata selain untuk Kesehatan, buah pisang dapat juga di gunakan untuk kecantikan seperti dijadikan masker pada wajah. 

Kandungan yang ada dalam buah pisang memiliki manfaat yang bagus untuk wajah kita dan juga Kesehatan kulit. Bahkan bisa membuat kulit wajah menjadi lebih Glowing.

Berikut adalah manfaat dan juga cara membuat masker sesuai dengan kebutuhan kulit wajah :

Baca Juga: Manfaat Minyak Zaitun Buat Kecantikan, Apa Saja Sih

Baca Juga: 6 Manfaat Garam Bagi Kesehatan Tubuh: Bisa Cegah Dehidrasi 

Manfaat dari menggunakan masker buah pisang : 

1. Menghilangkan jerawat serta bekas jerawat

Kandungan vitamin A, B dan juga fenolik (senyawa alami) dapat membantu menghilangkan bekas jerawat dan juga mengobati jerawat yang tumbuh. 

2. Mencegah penuaan dini.

Vitamin A dan Vitamin E dapat membantu mencegah kerusakan kulit karena paparan radikal bebas, sebab itu masker pisang bagus untuk mencegah penuaan dini pada kulit wajah. 

Baca Juga: 5 Masker Wajah Bahan Alami dan Ampuh Buat Kulitmu Glowing

Baca Juga: Inilah Hal yang Perlu Diperhatikan Dalam Pencampuran Bahan Skincare: Do dan Don’t!

3. Melembabkan wajah dan mengatasi wajah berminyak

Buah pisang diketahui mengandung kalium, vitamin E dan juga vitamin C yang mampu membuat kulit lebih lembab serta mengurangi produksi minyak berlebih karena kulit kita terhidrasi dengan baik. 

4. Mengurangi kerutan

Kandungan silica dalam buah pisang dipercaya dapat meningkatkan jumlah kolagen pada kulit, dengan itu maka menggunakan masker pisang dapat mengurangi atau bahkan mencegah kerutan.

Setelah mengetahui manfaat yang terkandung pada masker pisang, berikut adalah cara membuat masker pisang sesuai dengan kebutuhan kulit wajah.

Baca Juga: Yuk Intip Khasiat Pare yang Ternyata Bagus Untuk Kecantikan

Baca Juga: 3 Tips Supaya Tidur Menjadi Lebih Nyenyak di Malam Hari

Baca Juga: 3 Cara Istiqamah Dalam Berhijrah Bagi Umat Muslim Agar Hidup Lebih Bermakna

Cara Membuat Masker Wajah dari Buah Pisang

  • Bahan utama dari masker pisang adalah buah pisang itu sendiri yang kemudian dihaluskan saja, namun karena kebutuhan kulit wajah yang berbeda – beda, maka dapat dicampurkan dengan bahan lain sesuai dengan yang dibutuhkan. 
  • Campurkanlah dengan yogurt atau buah Alpukat jika kulit wajah Anda kering, karena dengan campuran kedua ini dapat membuat kulit wajah Anda lembab
  • Bubuk kunyit, guna mengurangi bitnik – bitnik hitam di wajah dan juga jerawat serta mencerahkan kulit wajah
  • Madu, guna mengatasi kulit kering, berminyak dan juga membantu mengatasi jerawat(BA).***

Editor: Eko Nugroho

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah