Sukses dengan serial All of Us Are Dead, Intip 5 Drama Garapan Sutradara Lee Jae Kyu

8 Juni 2022, 21:27 WIB
Drama Korea All of Us Are Dead Season 2 yang ditayangkan di Netflix /

INFOSEMARANGRAYA.COM – Menggantikan posisi serial Squid Game dan Hell Bound, All of Us Are Dead Sukses dengan season 1 yang berhasil menduduki peringkat pertama Netfix di 25 Negara.

Kini, sutradara Lee Jae Kyu ungkap akan lanjut dengan season 2 yang kemungkinan masih di rahasiakan. Kabarnya musim kedua serial ini akan focus pada kehidupan manusia yang selamat dari para zombie tersebut.

Selain serial Netflix nya, arahan emas dari Lee Jae Kyu juga membuat sukses drama-drama yang akan kami tampilkan dibawah ini:

Baca Juga: Tak Hanya All of Us Are Dead, Ini Drakor Lain Tentang Zombie

• Damo: The Legendary Police Woman (2003)

Drama ini bercerita tentang sekelompok polisi wanita pada masa dinasti Joseon yang bernama Da Mo. Serial yang berlatar sejarah ini menceritakan tentang seorang polisi wanita Jang Chae Ok yang dipisahkan dari kakaknya Jang Sung Baek.

Sejak terpisah, ia dibesarkan di pegunungan dan mulai belajar berbagai hal yang membuatnya menjadi asset besar bagi Negara.

Baca Juga: Menarik! Cek Screenshot Layar Lock Screen iPhone Versi iOS 16: Bikin Pengguna Punya Ruang Personal

• Fashion 70’s (2005)

Drama ini fokus pada kehidupan 4 orang pemuda yang hidup sejak perang Korea, mulai dari cinta, karir hingga perubahan fashion pada tahun 70an.

• Beethoven Virus (2008)

Drama yang mendapatkan banyak penghargaan ini merupakan salah satu drama dengan genre romance yang edukatif dan menarik untuk ditonton.

Drama yang menceritakan tentang konduktor tingkat dunia yaitu Kang Gun Woo saat di Korea dimana nasib mempertemukannya dengan pemain biola bernama Du Rumi.

Baca Juga: Terjadi Gempa Susulan di Mamuju Sulbar Malam Ini Berkekuatan Magnitudo 4,8, Ini Pernyataan dari BMKG

• The King 2 Hearts (2012)

Dengan pemeran utama Lee Seung Gi yang dipasangkan dengan Ha Ji Won, drama ini bercerita tentang Korea Selatan yang merupakan Negara penganut pemerintahan monarki konstitusional.

Dikisahkan Pangeran Lee Jae Ha adalah keturunan Korea Selatan yang tidak memiliki ambisi untuk berkuasa. Dan pada akhirnya ia tak punya rencana terkait hidupnya.

• Morning Comes to Psychiatric Wards Too

Drama ini digambarkan tentang penyembuhan terhadap berbagai jenis insiden yang terjadi di dalam ruangan psikiatri.

Dibuat dari kisah nyata dari perawat psikiatri, drama ini akan mengisahkan tentang perawat bernama Jung Shi Na yang diperankan oleh Park Bo Young.

Baca Juga: Harga iPhone 14 Pro Max, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Lebih Murah dari Seri iPhone 13? Simak Penjelasannya

Demikian, beberapa serial yang telah di sutradarai oleh Lee Jae Kyu. Kesuksesan Serial All of Us Are Dead tentunya membuat banyak penggemar kagum dan selalu menantikan drama yang akan ia buat.***

Editor: Alfio Santos

Tags

Terkini

Terpopuler